SuaraSumbar.id - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 di Pemerintah Kota Bukittinggi telah selesai, dan kini para pelamar menunggu hasil seleksi administrasi yang akan dilakukan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bukittinggi, Tedy Hermawan, mengungkapkan bahwa tahun ini Pemkot Bukittinggi membuka 50 formasi CPNS, dengan fokus utama pada tenaga kesehatan dan tenaga teknis.
“Dari total pendaftar yang mencapai 2.437 orang, formasi Pengawas Koperasi Ahli Pertama di Dinas Koperasi UKM dan Ketenagakerjaan menjadi yang paling diminati dengan 488 pendaftar,” kata Tedy pada hari Selasa (17/9/2024).
Namun, ada tiga formasi di sektor kesehatan yang tidak mendapat satupun pendaftar, yaitu dokter anestesi, dokter jantung, dan dokter mata.
Sementara itu, hanya ada satu pelamar untuk posisi dokter spesialis THT dan dokter penyakit dalam, menunjukkan ketidakseimbangan antara kebutuhan dan minat pelamar.
Tedy menambahkan bahwa tingginya jumlah pelamar mencerminkan besar keinginan masyarakat untuk bergabung dengan sektor pemerintahan.
“Ini sejalan dengan kebutuhan nasional yang dibuka oleh Kemenpan-RB, yaitu sebanyak 2,3 juta formasi secara nasional,” ujarnya, menandai optimisme pemerintah terhadap penerimaan CPNS tahun ini meskipun ada kendala pada formasi tertentu.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: 3 Formasi CPNS 2024 Pemkot Bukittinggi Kosong Pendaftar, Ini Rinciannya
Berita Terkait
-
3 Formasi CPNS 2024 Pemkot Bukittinggi Kosong Pendaftar, Ini Rinciannya
-
Pemerintah Bukittinggi Salurkan Insentif untuk 1.030 Guru Non PNS
-
Penumpang Bus ALS Ditemukan Meninggal Dunia di Bukittinggi
-
Wali Kota dan Wakil Kota Bukittinggi Bertarung di Pilkada 2024, Sekda Ikut Juga: ASN Harus Netral!
-
Heboh Kasus Viral Anggota Satpol PP Bukittinggi Dugem Bareng Cewek, Penyebar Video Bakal Dilaporkan?
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Sumbar Kebanjiran Duit! Transfer Pusat Tembus Rp 13,87 Triliun, Tapi...
-
Semen Padang FC Makin Terpuruk, Kalah 0-2 dari Persita Tangerang
-
10 Vitamin Lansia Paling Bagus, Tetap Sehat dan Aktif di Usia Senja!
-
Bolehkan Zikir dengan Biji Tasbih? Ini Penjelasan Ulama
-
Benarkah Nasi Goreng Pemicu Keracunan MBG di Agam? Kepastian Masih Menunggu Hasil BPOM Padang