SuaraSumbar.id - Warga Sumatera Barat kembali ke TPS untuk menggunakan hak suara mereka dalam pencoblosan suara ulang (PSU) untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia hari ini, Sabtu (13/7/2024).
Kegiatan ini terasa unik terutama di TPS 16 Kelurahan Sungai Sapih, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, yang menawarkan doorprize bagi pemilih yang hadir.
Pencoblosan yang dimulai pukul 07.00 WIB ini, menarik perhatian karena Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menyediakan hadiah menarik seperti sabun cuci baju, gelas, mangkok, rantang, dan hadiah utama berupa dua wajan. Inisiatif ini diambil dengan harapan dapat meningkatkan antusiasme dan partisipasi warga dalam PSU.
Ketua KPPS, Memorin Edia, mengatakan, "Kami menyediakan hadiah ini untuk membuat proses pencoblosan lebih menarik. Harapan kami, lebih banyak warga yang terdorong untuk menggunakan hak pilih mereka."
Baca Juga: Ngeri! Rem Blong di Sitinjau Lauik, Avanza Tabrak Pengendara Motor
Antusiasme pemilih memang terlihat kurang, namun dengan adanya doorprize, suasana di TPS menjadi lebih ceria.
Muhammad Iqbal, salah satu warga, menyatakan apresiasinya, "Ini langkah yang bagus, saya sampai tidak jadi beli sabun karena mendapatkannya sebagai hadiah di sini."
TPS dibuka hingga pukul 12.00 WIB, dengan ketentuan apabila masih ada Daftar Pemilih Tambahan, waktu bisa diperpanjang hingga pukul 13.00 WIB.
Namun, Memorin Edia mengonfirmasi tidak ada pemilih tambahan yang terdaftar, sehingga pencoblosan berakhir tepat waktu.
Dengan inisiatif seperti ini, KPPS berharap dapat terus meningkatkan kualitas demokrasi dengan mendorong lebih banyak warga untuk berpartisipasi dalam setiap pemilihan yang diselenggarakan.
Baca Juga: Pemilih Terdampak Bencana di Sumbar Dipastikan Tetap Bisa Ikut PSU DPD RI, Ini Kata KPU
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Tak Punya Utang, Rincian Harta Kekayaan Komeng di LHKPN Capai Miliaran Rupiah sebelum Jadi DPD RI
-
Kocak tapi Tajam, Komeng Tunjuk Teman DPD Buat Jangan Nyusahin: Inget Ye...
-
Heboh! Komeng Minta Pindah Komite di DPD RI, Warganet Kritik Keras Instagram Ketua DPD RI
-
Minta Komeng Gabung di Komite II Karena Butuh Hiburan, Akun IG Ketua DPD RI Digeruduk Warganet
-
Kuasai Bidang Seni, Komeng Protes Ditempatkan di Urusan Pertanian: Saya Harus Belajar Ke Mana, Pimpinan?
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang