SuaraSumbar.id - Dalam operasi yang dilancarkan oleh Tim Opsnal Sapu Jagat bersama Polsek Linggo Sari Baganti, tiga pria diamankan terkait peredaran narkotika di Kabupaten Pesisir Selatan, pada Selasa (3/9/2024) malam.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Pesisir Selatan untuk memerangi maraknya penyalahgunaan narkoba di wilayah tersebut.
Kapolsek Linggo Sari Baganti, AKP Welly Anoftri, mengungkapkan bahwa tiga tersangka yang diamankan adalah AM alias Agung (35), RW alias Rodel (38), dan RW alias Rofal (34).
"Ketiga tersangka ditangkap di dua lokasi yang berbeda, pertama di Kampung Bukit Putus Luar dan kedua di Kampung Labuhan," kata AKP Welly Anoftri.
Baca Juga: Niat Lapor Penganiayaan, Pria di Pesisir Selatan Malah Ditangkap Bawa Sabu
Menurut AKP Welly, operasi ini bermula dari laporan masyarakat tentang maraknya peredaran narkoba di area tersebut.
Agung, salah satu tersangka, ditangkap saat berada di Jalan Raya depan SPBU Lagan dengan sejumlah barang bukti termasuk sabu dan peralatan konsumsi narkoba.
Dalam penggeledahan yang dilakukan terhadap Rodel dan Rofal di lokasi kedua, polisi menemukan sabu, beberapa paket ganja kering, serta alat konsumsi narkoba.
"Barang bukti yang kami amankan meliputi sabu, ganja, alat hisap sabu, dan handphone," lanjut AKP Welly.
Ketiga tersangka kini berada di bawah tahanan Mapolsek Linggo Sari Baganti untuk menjalani proses hukum lebih lanjut.
Penangkapan ini menunjukkan keseriusan kepolisian dalam memerangi narkoba di Pesisir Selatan dan merupakan peringatan bagi mereka yang terlibat dalam peredaran narkoba di wilayah hukum ini.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Niat Lapor Penganiayaan, Pria di Pesisir Selatan Malah Ditangkap Bawa Sabu
-
Ikhtiar Rimba Peduli Menjaga Laut, Sulap Sampah Plastik Jadi BBM hingga Bangun Rumah Pendidikan Lingkungan
-
Modus Baru? Pelajar di Pesisir Selatan Sembunyikan Sabu di Tepi Jalan
-
Dua Pelaku Tabrak Lari dan Hipnotis di Kawasan Mandeh Ditangkap, Ternyata Asal Palembang
-
Polisi Tangkap Pelaku Tabrak Lari yang Juga Terlibat Kasus Hipnotis di Pesisir Selatan
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
Terkini
-
7 Link DANA Kaget Asli Terbaru, Klaim Saldo Gratismu Sekarang Juga!
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026
-
Menpora Dito Ariotedjo Dorong Pencak Silat Jadi Daya Tarik Pariwisata Sumbar, Ini Alasannya
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik