SuaraSumbar.id - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat melaksanakan sosialisasi perlintasan di JPL 17 Km 15+8/9 Petak Jalan Padang - Tabing, pada Jumat, 16 Agustus 2024.
Kegiatan ini merupakan bagian dari serangkaian sosialisasi serentak yang dilaksanakan di 13 titik se-Indonesia, meliputi wilayah kerja di Jawa dan Sumatera.
M. As'ad Habibuddin, Kahumas KAI Divre II Sumbar, menyatakan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan di perlintasan sebidang dan mengutamakan perjalanan kereta api.
"Tahun ini, kami mengangkat tema ‘Merdeka, Selamatkan Perlintasan’ dengan harapan dapat meminimalisir kecelakaan di perlintasan kereta api," ujar M. Habibuddin.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Perlintasan Kereta Api Pariaman, Satu Penumpang Tewas
Sosialisasi ini dihadiri oleh 10 anggota komunitas pecinta kereta api KPKD2SB serta berbagai stakeholder terkait. Menurut data dari KAI Divre II Sumbar, terdapat 299 perlintasan sebidang di wilayahnya, yang terdiri dari 112 perlintasan resmi dan 187 perlintasan liar.
Upaya penutupan perlintasan liar terus dilakukan, dengan 12 perlintasan liar berhasil ditutup dari Januari hingga pertengahan Agustus 2024.
Tercatat selama tahun 2023, terjadi 25 kecelakaan di perlintasan sebidang dengan dua korban meninggal dunia. Sementara dari awal tahun hingga 16 Agustus 2024, sudah terdapat 14 korban kecelakaan, dengan satu orang meninggal dunia.
"Kami menyerukan kepada semua pengguna jalan untuk selalu berhati-hati saat melintasi perlintasan sebidang dan mengikuti rambu serta aturan yang telah ditetapkan. Keselamatan bersama adalah prioritas utama," tambah As'ad.
Sosialisasi ini juga melibatkan demonstrasi praktek keselamatan dan simulasi situasi di perlintasan, memberikan pengetahuan langsung kepada masyarakat tentang bagaimana bertindak secara aman dan bertanggung jawab di zona perlintasan.
Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Maut Kereta Pariaman Ekspres Vs Mobilio
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Info Diskon Tiket Kereta Terbaru 2024 untuk Libur Natal dan Tahun Baru, Cek di Sini!
-
Sri Sultan HB X Bicara Soal Sengketa Tanah Kasultanan dengan PT KAI: Status HGB Dipersoalkan
-
Kraton Yogyakarta Tuntut PT KAI Rp1000 Buntut Klaim Lahan di Stasiun Tugu Yogyakarta
-
Kronologi 'Nyuwun Sewu' Keraton Jogja Gugat PT KAI Seribu Perak
-
Makna Nuwun Sewu dan Kaitannya dengan Denda Rp1000 Keraton Jogja untuk PT KAI
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pasang Sirine Peringatan Dini, Pasaman Barat Perkuat Mitigasi Tsunami
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!
-
PDIP Cetak Hattrick di Pilkada Dharmasraya, Alex Indra Lukman: Ini Bukti Kepercayaan Masyarakat!
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!