SuaraSumbar.id - Sebuah kecelakaan tragis melibatkan Mobil Minibus Honda Mobillio dengan nomor polisi BD 1564 CF dan kereta api Pariaman Ekspres B2 terjadi di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Toboh Palabah, Kecamatan Pariaman Selatan, Kota Pariaman, pada Jumat (16/8/2024) sekitar pukul 7.00 WIB. Dalam insiden ini, satu penumpang dilaporkan tewas.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Pariaman, Iptu Arisman, menyatakan bahwa korban tewas berinisial J (64), merupakan warga Desa Punggung Ladiang, Kecamatan Pariaman Selatan. Selain itu, terdapat dua korban lainnya, yaitu pengemudi minibus dan seorang penumpang berinisial ML.
"Korban J meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara pengemudi minibus mengalami luka parah dengan pecah tulang dahi, luka robek pada dahi kiri, memar pada mata, serta kesadaran yang menurun.
Penumpang lain, ML, mengalami patah tulang pinggul, memar di kepala bagian belakang, serta luka robek di pergelangan tangan dan tumit," jelas Iptu Arisman.
Kejadian berawal saat mobil minibus melaju dari arah Toboh Palabah menuju Marabau dengan kecepatan sedang. Ketika sampai di perlintasan sebidang tanpa palang pintu, mobil mendadak terhenti di tengah rel.
Tak lama kemudian, kereta api Pariaman Ekspres B2 yang datang dari arah Padang menuju Pariaman menabrak mobil tersebut, menyebabkan mobil terseret dan para penumpangnya terlempar keluar.
"Akibat kecelakaan ini, korban meninggal dan luka-luka langsung dilarikan ke rumah sakit, sedangkan mobil mengalami kerusakan parah," tambah Arisman.
Kerugian material akibat insiden tersebut diperkirakan mencapai Rp50 juta. Kejadian ini menyoroti kembali pentingnya keselamatan di perlintasan sebidang tanpa palang pintu di wilayah Pariaman.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Kecelakaan di Sicincin, Pemotor Terjatuh Saat Rombongan Mobil Pejabat Melintas
Berita Terkait
-
Kecelakaan di Sicincin, Pemotor Terjatuh Saat Rombongan Mobil Pejabat Melintas
-
Kronologi Kecelakaan Maut Kereta Pariaman Ekspres Vs Mobilio
-
Masinis Sudah Klakson, Honda Mobilio Tetap Terabas, Satu Tewas Ditabrak Kereta
-
Kecelakaan Kereta Api dengan Minibus di Pariaman, Satu Orang Tewas dan Dua Luka Berat
-
Kecelakaan Kereta Api dan Mobil di Pariaman, Satu Orang Tewas
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Pascabanjir Aceh Tamiang: Santri Darul Mukhlisin Siap Kembali ke Sekolah Berkat Kementerian PU
-
Jalan Nasional Aceh Tamiang Dikebut Pulih, Tim Kementerian PU Kerja Lembur Siang-Malam
-
Jalan Nasional MedanAceh Tamiang Kembali Pulih, Aktivitas Warga Mulai Bangkit Usai Banjir Bandang
-
Jembatan Krueng Tamiang Akhirnya Dibuka, Arus Lalu Lintas Aceh Tamiang Kembali Bergerak Lancar
-
Jalur Vital MedanAceh Tamiang Akhirnya Normal Lagi, Warga Bahagia: Kami Bisa Jualan Lagi!