SuaraSumbar.id - Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat (Sumbar), TNI dan dan unsur Pemprov Sumbar menggelar apel gelar pasukan Operasi Ketupat 2022 di Lapangan Imam Bonjol Padang, Jumat (22/4/2022). Setidaknya, 4.592 personel dikerahkan termasuk penyiagaan tim khusus dalam mengantisipasi kejahatan selama mudik Lebaran 2022.
Jumlah tersebut merupakan personel gabungan Polri, TNI dan dari unsur pemerintah daerah (Pemda) yang akan mengawasi pemudik yang ditaksir mencapai 1,8 juta orang.
Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra mengatakan, pihaknya telah menyiapkan antisipasi dan segala macam kerawanan. Sedikitnya, 89 pos disiapkan dengan rincian, 1 pos terpadu, 54 pos pengamanan dan 34 pos pelayanan.
"Jumlah pemudik ke Sumbar tahun sekitar 1,8 juta orang. Kemi telah menyiapkan antisipasi tindakan kejahatan dan kami juga menyiagakan tim khusus," katanya.
Teddy juga menyampaikan bahwa penerapan protokol kesehatan pun tetap harga mati walau saat ini telah kelonggaran untuk mudik, antisipasi terhadap penyebaran virus Covid-19 tetap dilakukan.
"Kami tekankan sikap dan gaya bertindak anggota untuk mengedepankan humanis dan menjamin keamanan pemudik agar sampai ke kampung halaman masing-masing," tuturnya.
"Dalam oprasi nantinya, Pemda juga memilik banyak peran, mulai dari Damkar, Dinkes, dan Satpol PP semua dikerahkan. Termasuk unsur Danrem (032/Wirabraja) bakal mengerahkan 300 prajurit ke lapangan," katanya lagi.
Disisi lain, Gubernur Sumbar, Mahyeldi pun juga telah melakukan persiapan dan langkah-langkahmenyongsong mudik lebaran 2022. Sebanyak 35 titik posko kesehatan telah didirikan.
"Kalau prediksi pemudik tahun memang ramai dan tidak hanya Padang saja. Jadi kami tekankan dinas terkait memeriksa keamanan. Kami juga sudah berkoordinasi dengan Komisi V (DPR RI) untuk perbaikan jalan ," ucapnya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Anak di Bawah 18 Tahun Sudah 2 Kali Vaksin Bebas Tes Covid Saat Mudik Naik Kereta Api
-
Aturan 2 Kebijakan Persiapan Mudik Lebaran 2022 dari Satgas Covid-19
-
Presiden Jokowi Himbau Mudik Lebih Awal: Betul-Betul Angka 23 Juta Mobil Pemudik Bukan Angka Kecil
-
Polda Sumbar Dirikan 89 Pos Layanan Mudik Lebaran 2022, Ini Lokasinya
-
Waspada Penipuan Modus Panggilan Telepon, Ini Himbauan Polda Sumbar
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Penumpang Rekam Video Jatuhnya Pesawat ATR 42-500, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Pesawat Raksasa Rusia Bawa Bantuan ke Aceh, Benarkah?
-
Rutan Padang Gagalkan Penyelundupan Gawai, Disembunyikan Pengunjung Wanita di Pakaian Dalam
-
Hambatan Logistik Ancam Ekonomi Daerah, Pelindo Teluk Bayur Didesak Revitalisasi Alat Bongkar Muat
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional