SuaraSumbar.id - Polda Sumatera Barat (Sumbar) mendirikan 89 pos untuk melayani masyarakat dalam arus mudik dan arus balik Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah.
Kepala Bidang Humas Polda Sumbar Kombes Satake Bayu Setianto mengatakan, pos itu dalam tiga kategori yakni pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu dalam Operasi Ketupat Singgalang 2022 yang dimulai 28 April hingga 9 Mei 2022.
Tahun ini diperkirakan lebih dari 85.000.000 warga Indonesia alias hampir 30 persen jumlah penduduk pulang kampung alias mudik ke kampung halaman masing-masing untuk berlebaran setelah dua tahun tidak bisa karena pandemi virus Korona-19.
Ia mengatakan, banyaknya warga Minang di rantau tentu membuat arus mudik dan arus balik tahun ini ramai apalagi setelah dua tahun perantau tidak pulang ke kampung halaman.
Baca Juga: 14,9 Juta Pemudik Diprediksi Masuk Jabar pada Lebaran 2022, Ini Pesan Ridwan Kamil
“Kami prediksi memang arus lalu-lintas saat mudik maupun arus balik akan padat dan pos ini bertujuan memberikan kemudahan kepada pemudik,” katanya, Selasa (19/4/2022).
Di Padang, ada 10 pos yang didirikan Polresta Padang yakni enam pos pengamanan dan empat pos pelayanan. Kemudian Polres Pesisir Selatan mendirikan tujuh pos yang terdiri tiga pos pengamanan dan empat pos pelayanan. Polres Pasaman mendirikan satu pos pengamanan dan satu pos pelayanan.
Setelah itu Polres Payakumbuh mendirikan dua pos pengamanan dan satu pos pelayanan, Polres Bukittinggi mendirikan tujuh pos pengamanan dan tiga pos pelayanan, Polres Tanah Datar mendirikan dua pos pelayanan dan satu pos pelayanan, Polres Sijunjung membut dua pos pengamanan, Polres Agam mendirikan 10 pos yang terdiri empat pos pengamanan dan enam pos pelayanan
Polres Solok Kota mendirikan dua pos pengamanan dan dua unit pos pelayanan, Polres Padang Pariaman membangun lima pos yakni empat pos pengamanan dan satu pos pelayanan.
Kemudian lima pos dibuat Polres Mentawai di lima dermaga yang seluruhnya pos pengamanan di Dermaga Tuapejat, Sioban, Sikakap, Pokai dan Siberut.
Baca Juga: Sebanyak 16,8 Juta Orang Diperkirakan Mudik ke Jatim
Polres Pasaman Barat membuat satu pos pengamanan dan satu pos pelayanan. Setelah itu Polres 50 Kota membuat dua pos pengamanan dan dua pos pelayanan. Polres Pariaman mendirikan dua pos pengamanan dan dua pos pelayanan.
Berita Terkait
-
PT KAI Datangkan 12 Unit Kereta Baru untuk Perkuat KA Pariaman Ekspres
-
Kulineran di Pariaman? Ini 4 Kuliner Andalan yang Harus Dicicipi!
-
Melihat Proses Evakuasi Harimau Sumatera Pemakan Ternak di Agam
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, 8 Maret 2025
-
Mudik Lebaran Gratis 2025 ke Sumbar Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
Terkini
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini
-
4 Tips Aman Berkendara Saat Arus Balik Lebaran 2025 dari Polda Sumbar
-
BRI Raih Penghargaan Best Social Loan di The Asset Triple A Awards 2025
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran