SuaraSumbar.id - Seorang tersangka kasus dugaan eksploitasi seksual terhadap anak di Nagari Lubuk Basung, Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam, meninggal dunia. Pelaku berinisial GA (34) itu tewas dalam perjalanan menuju RSUP M Djamil Padang pada Selasa (9/3/2022).
Atas kematian tersebut, Forum Komunikasi Piliyang 14 (FKP 14) melapor ke Polres Agam. Mereka meminta agar kasus kematian GA diusut tuntas.
Ketua FKP14 Mairizal mengatakan, pihaknya menduga ada tindakan yang tidak sesuai prosedur yang dilakukan oknum polisi.
"Kita tidak membela jika memang korban ini melakukan tindakan kriminal, namun tentu ada prosedur jelas, silahkan proses sesuai hukum yang berlaku," ujarnya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Jumat (11/3/2022).
Baca Juga: Tanah Nenek Moyang Dieksekusi, Warga Padang Sebut Pengadilan Agama Semena-mena
Pihak keluarga sudah melaporkan tindakan tersebut ke Polres Agam guna proses hukum lebih lanjut.
"FKP14 akan mengawal secara khusus laporan yang sudah disampaikan pada pihak Polres Agam, terkait adanya dugaan kesalahan prosedur dalam proses penangkapan terhadap Ganti Akmal, dan menuntut oknum yang terlihat dalam kasus itu dihukum berat, karena bertindak semena-mena dan diluar batas perikemanusiaan," terangnya.
Selain itu, dalam hal ini FKP14 nantinya akan bermusyawarah yang dihadiri kaum pasukuan Piliyang 14 Lubuk Basung dan berencana juga akan melaporkan kasus tersebut ke Polda Sumbar.
"Kita mengutuk keras tindakan tidak wajar ini, Kami bersama bersama ninik mamak sudah menyatakan sikap dan mengutuk keras kasus tersebut serta menuntut oknum yang terlibat dalam kejadian itu dihukum berat sesuai perbuatannya," terangnya.
Baca Juga: Tersangka Kasus Dugaan Eksploitasi Seksual Anak di Agam Meninggal Dunia, Begini Kronologinya
Berita Terkait
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
-
15 Tewas, Tragedi Tambang Emas Ilegal Ambruk di Indonesia jadi Sorotan Media Asing
-
Ibunda Afif Ngadu ke DPR Minta Keadilan Sambil Menangis: Saya Tidak Ikhlas Pelaku Penganiayaan Belum Diungkap
-
Garis Keturunan Geni Faruk Ada Jejak Marga Abbas, Masih Punya Hubungan Darah dengan Ulama Besar Sumatera Barat?
-
Resmi Koalisi! Gerindra-PKS Sepakat Usung Duet Mahyeldy-Vasko Ruseimy di Pilgub Sumatera Barat
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Mengapa Supermoon Bisa Mengganggu Tidur Anda? Ini Penjelasan Ahli
-
Harga Emas Antam Naik Rp 8.000 Hari Ini, Berikut Rinciannya
-
KPU Sumbar Tegaskan Batas Waktu Penyerahan LPPDK Pasangan Calon 24 November 2024
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong