SuaraSumbar.id - Dukungan untuk Suhaidi alias Adi, si petani cabai asal Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, yang kini menjadi peserta MasterChef Indonesia season 8 datang dari Wakil Bupati Tanah Datar, Richi Apriani.
Rabu (9/6/2021), Wakil Bupati Tanah Datar itu mendatangi kediaman Adi di Guguak Tinggi, Jorong Guguak, Nagari Pariangan, Kecamatan Pariangan.
"Kunjungan kami ke keluarga Adi untuk memberikan motivasi sekaligus dukungan untuk tetap semangat dan terus berdoa guna kesuksesan Adi saat berjuang di MasterChef Indonesia," katanya.
Dia mengaku bangga saat pertama kali mendengar kabar dari sang istri bahwa ada salah satu putra Tanah Datar berlaga di MasterChef Indonesia.
"Dengan ikut sertanya uda Adi di ajang yang bergengsi ini tentu menjadi promosi luar biasa bagi Tanah Datar di level nasional, untuk itu kami pemerintah daerah sangat berterimakasih, karena banyak orang tahu Istano Basa Pagaruyung tetapi ada yang tidak tau kalau itu berada di Tanah Datar," katanya.
Richi juga berharap perjuangan Uda Adi diajang memasak itu bisa menjadi inspirasi dan motivasi bagi generasi muda lainnya di Tanah Datar.
"Jauh dari pusat kota, namun berjuang untuk sukses di ibu kota membawa nama Tanah Datar di level nasional. Semoga bisa menjadi inspirasi dan motivasi bagi generasi muda Tanah Datar," katanya.
Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Yayasan Sumatera Valounteer yang ikut berjuang dari awal membantu Adi ikut audisi MasterChef Indonesia. (Antara)
Baca Juga: 16 Nakes Positif Covid-19, Puskesmas di Tanah Datar Ditutup
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Kenapa Suhu di Sumbar Panas Sekali? Ini Penjelasan BMKG
-
Program PIP Anak TK 2026, Ini Syarat Lengkap dan Cara Daftarnya
-
CEK FAKTA: Negara Lunasi Hutang Bank di Bawah Rp 5 Juta, Benarkah?
-
18 ASN Pemkab Dharmasraya Kena Sanksi, 4 Orang Dipecat dan Ada yang Terjerat Kasus Korupsi!
-
Pemprov Sumbar Terapkan Sistem Berbasis Digital Penuh Mulai 2026, Surat Kertas Tak Ada Lagi?