SuaraSumbar.id - Pembangunan Jalan Tol Padang-Pekanbaru kembali terhambat masalah pembebasan lahan. Hal itu dinyatakan Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Nasrul Abit.
Menurutnya, permasalahan kali ini datang karena ada pemilik gudang yang lahannya masuk dalam trase tol Padang-Pekanbaru.
"Ada gudang di trase yang akan dibangun tol, tapi kita kalah di PTUN. Ini yang akan kita selesaikan lebih dulu," katanya kepada Klikpositif.com - jaringan Suara.com, Kamis (28/1/2021).
Meski begitu, Nasrul Abit mengaku belum tahu persis posisi gudang tersebut. Dia mengakui, persoalan pembangunan tol yang mendasar saat ini di Sumbar masih menyangkut pembebasan lahan.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Padang, Truk CPO Hantam 6 Minibus
"Kita selesaikan secara bertahap, tol ini harus jalan. Malu kita sama Riau dan Palembang," katanya.
"Jalan tol tidak akan merugikan pedagang yang biasa berjualan disepanjang jalan. Mereka yang masuk tol sudah pasti mereka yang tidak berhenti dijalan. Untuk itu harus ada komitmen bersama dan mari kita dukung bersama," sambungnya.
Dia menyebutkan, sejak peletakan batu pertama oleh Presiden Jokowi pada 2018 lalu, baru sekitar 3 kilometer berwujud tol di seksi Padang-Sicincin.
"Malu kita sama daerah lain, padahal sama - sama diground breaking Presiden. Mari sama-sama kita dukung pembangunan ini," tutupnya.
Baca Juga: Solok Selatan Kondusif Pasca Penyerangan Polsek, Jasad DPO Judi Diserahkan
Berita Terkait
-
Pramono Anung Akan Resmikan Rusun di Jagakarsa bagi Warga Terdampak Pembebasan Lahan Kali Ciliwung
-
PT KAI Datangkan 12 Unit Kereta Baru untuk Perkuat KA Pariaman Ekspres
-
4 Fakta Masalah Ganti Rugi Tanah Mat Solar sebelum Wafat, Gagal Dipenuhi Rieke Diah Pitaloka
-
Kulineran di Pariaman? Ini 4 Kuliner Andalan yang Harus Dicicipi!
-
Melihat Proses Evakuasi Harimau Sumatera Pemakan Ternak di Agam
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini
-
4 Tips Aman Berkendara Saat Arus Balik Lebaran 2025 dari Polda Sumbar
-
BRI Raih Penghargaan Best Social Loan di The Asset Triple A Awards 2025
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran