Drama Tengah Malam: Penggerebekan Narkoba di Solok Berujung Ricuh, Warga Kepung Intel Kodim

Karena tidak adanya bukti yang menguatkan dugaan tersebut, YG akhirnya dilepaskan.

Chandra Iswinarno
Minggu, 16 Februari 2025 | 22:13 WIB
Drama Tengah Malam: Penggerebekan Narkoba di Solok Berujung Ricuh, Warga Kepung Intel Kodim
Ilustrasi penggerebekan narkoba (capture)

SuaraSumbar.id - Ketegangan terjadi di Jorong Lubuak Aguang, Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, pada Minggu (16/2/2025) dini hari.

Insiden ini dipicu oleh penggerebekan seorang warga yang diduga terlibat narkoba, yang berujung pada kericuhan antara massa dan aparat keamanan.

Kapolsek Kubung, AKP Nafris, mengonfirmasi bahwa pihaknya menerima laporan mengenai penggerebekan seorang warga berinisial YG yang diduga terkait kasus narkoba.

Namun, setelah dilakukan pengecekan di lokasi, penggerebekan tersebut ternyata dilakukan oleh personel Unit Intel Kodim 0309 Solok yang berjumlah sekitar 8 orang.

Baca Juga:Sitinjau Lauik Chaos! Truk Batu Bara Bikin Macet Panjang, Cari Jalur Alternatif

Saat penggerebekan berlangsung, sekitar 50 warga sekitar merasa tidak terima dan mulai melakukan protes.

Mereka mengklaim bahwa salah satu personel intel menodongkan senjata api, yang semakin memperkeruh suasana hingga terjadi kericuhan.

"Terjadi kericuhan antara massa dengan personel Intel Kodim 0309 Solok. Namun, saat petugas Polsek Kubung sampai di lokasi, kami langsung melakukan mediasi untuk menenangkan warga agar tidak terjadi bentrok fisik," ujar AKP Nafris dalam keterangannya.

Setelah situasi sedikit mereda, petugas kepolisian melakukan penggeledahan terhadap YG, namun tidak ditemukan barang bukti yang mengarah pada kasus narkoba.

Karena tidak adanya bukti yang menguatkan dugaan tersebut, YG akhirnya dilepaskan.

Baca Juga:Mobil Yaris dan 21 Gram Sabu Disita, 3 Tersangka Narkoba Diciduk di Solok Selatan

Pasca pelepasan YG, situasi di lokasi berangsur kondusif, dan warga mulai membubarkan diri.

Menanggapi insiden ini, Kapolsek Kubung mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terprovokasi. Ia juga menegaskan bahwa segala tindakan hukum harus dilakukan sesuai prosedur yang berlaku.

"Kami mengimbau kepada warga agar tidak bertindak gegabah. Jika ada tindakan yang dianggap tidak sesuai prosedur, silakan laporkan melalui jalur hukum yang benar," tambahnya.

Kontributor : Rizky Islam

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini