SuaraSumbar.id - Korban tewas dalam peristiwa dugaan pencurian dengan kekerasan di kawasan Jalan Raya Kuranji, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), ternyata pengusaha gas elpiji.
Informasinya, peristiwa nahas itu terjadi pada Sabtu (13/10/2021). Sedangkan mayat korban baru ditemukan pada Minggu (14/10/2021) pagi. Dua orang korban itu kabarnya pasangan suami istri.
"Korban adalah pasangan suami istri. Yang meninggal adalah ibu-ibu. Sedangkan suaminya mengalami luka-luka," ujar salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.
Menurutnya, rumah korban pencurian itu dihuni lima orang. Semua penghuni rumah disekap pencuri, namun saksi tidak mengetahui penyebab korban itu meninggal.
Baca Juga:Heboh! Dua Orang Tewas dalam Rumah di Padang, Diduga Dibunuh Pencuri
"Pelaku juga merusak sebagian CCTV yang ada di rumah itu, serta satu unit mobil warna putih ikut dibawa kabur pelaku," katanya.
Terpisah, Kasat Reskrim Polresta Padang Kompol Rico Fernanda mengatakan, korban tewas bernama Yulia Netti (58). Saat ini sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk identifikasi.
"Korban meninggal sudah dibawa ke ke Rumah Sakit Bhayangkara. Sementara satu korban lainnya mengalami patah tulang," katanya.
Hingga kini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan dan mengumpulkan keterangan serta memburu para pelaku.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga:Pengunjung Pantai Padang Dipalak Oknum Ngaku Tukang Parkir, Sempat Adu Jotos