SuaraSumbar.id - Pencarian terhadap seorang lansia bernama Hariman (60) yang dilaporkan hanyut di aliran sungai Nagari Sialang, Kecamatan Kapur IX, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat, masih terus dilakukan. Hingga Selasa (14/1/2025), korban belum ditemukan.
Koordinator Pos SAR 50 Kota, Yudi Riva, mengatakan bahwa operasi pencarian telah memasuki hari kedua sejak korban dilaporkan hanyut pada Senin (13/1/2025).
“Tim SAR Gabungan dibagi menjadi tiga kelompok. Sampai siang ini pencarian masih nihil,” kata Yudi Riva.
Tim pencarian dibagi menjadi tiga, dengan tim 1 dan 2 menyisir sisi kanan dan kiri aliran sungai, sedangkan tim 3 menggunakan perahu karet (LCR) untuk menyusuri aliran sungai.
Operasi pencarian dilakukan dari lokasi awal korban dilaporkan hanyut hingga ke bagian hilir dengan cakupan area sepanjang 5 kilometer.
Menurut Yudi Riva, insiden terjadi saat korban bersama rekannya pulang dari ladang pada Senin (13/1) sekitar pukul 18.00 WIB. Saat itu, mereka mencoba menyeberangi sungai menggunakan pelampung seadanya.
"Ketika menyeberangi aliran sungai, tangan korban terlepas dari pelampung, sehingga terbawa arus yang deras. Saat itu, aliran sungai berwarna keruh sehingga menyulitkan penglihatan," jelas Yudi.
Rekan korban yang kehilangan jejaknya segera melaporkan kejadian tersebut ke pihak Pos SAR 50 Kota.
Operasi pencarian melibatkan tim SAR Gabungan yang terdiri dari Basarnas, TNI, Polri, dan warga setempat. Meskipun cuaca dan kondisi air yang keruh menjadi tantangan, tim terus berupaya keras untuk menemukan korban.
Baca Juga: Kakek Hanyut Terseret Arus Deras di Sungai Batang Kapur, 2 Rekan Selamat
“Kami berharap kondisi korban bisa segera ditemukan, dan kami akan terus melakukan pencarian hingga beberapa hari ke depan sesuai prosedur,” ujar Yudi.
Pihak SAR mengimbau warga di sekitar aliran sungai untuk berhati-hati saat melakukan aktivitas, terutama selama musim hujan yang meningkatkan debit dan arus sungai.
Masyarakat juga diharapkan segera melaporkan apabila menemukan tanda-tanda keberadaan korban kepada tim SAR di lokasi.
Pencarian akan terus dilanjutkan hingga korban berhasil ditemukan, dengan harapan korban dapat segera ditemukan dan dievakuasi.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Kakek Hanyut Terseret Arus Deras di Sungai Batang Kapur, 2 Rekan Selamat
-
Hujan Deras Hambat Pencarian Mertua-Menantu Hanyut di Sungai Batang Kambang
-
Update Pencarian 2 Warga Terseret Arus di Pesisir Selatan: Hari Kedua Masih Nihil
-
Hujan Deras, 5 Kecamatan di Limapuluh Kota Sumbar Rawan Banjir
-
Mertua-Menantu Hanyut Terseret Arus Sungai di Pesisir Selatan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Heboh! 5 Link ShopeePay Gratis Tersebar, Kesempatan Dapat Rp2,5 Juta Cuma Sekali Klik
-
Ibu Muda Buang Bayinya yang Terpotong 3 Bagian di Bukittinggi Ditangkap
-
Resep Perkedel Jagung Renyah, Gurih, Camilan Simpel Favorit Keluarga!
-
Resep Sambel Tempe Kemangi: Pedas dan Bikin Nambah Nasi Terus!
-
Bayi Diduga Baru Lahir Ditemukan di Bukittinggi, Kondisi Terpotong-potong