SuaraSumbar.id - Seorang wanita terpaksa diamankan oleh petugas Satpol PP dan Polsek Bungus saat menggelar razia di kawasan Bukit Lampu, Kelurahan Bungus Barat, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, pada Jumat (11/10/2024).
Saat penangkapan, pria yang diduga bersamanya berhasil melarikan diri.
Bhabinkamtibmas Bungus Barat menjelaskan bahwa kawasan Bukit Lampu, yang sebelumnya telah dirazia dan beberapa pondok-pondok liar telah dirobohkan, kembali dibangun dan diduga menjadi tempat untuk aktivitas tidak senonoh.
“Kita tadi mengamankan satu wanita, namun sang pria kabur. Lokasi ini diduga sering dijadikan tempat mesum oleh kalangan muda-mudi, meskipun pondok-pondok sebelumnya sudah dirobohkan, kini berdiri lagi,” ujar Bhabinkamtibmas.
Baca Juga: Dramatis! Warga Selamatkan Nenek dan Anak-Anak dari Kebakaran Hebat di Padang
Kawasan Bukit Lampu yang terletak cukup jauh dari pusat Kota Padang, kini menjadi sorotan masyarakat karena disinyalir sering digunakan untuk kegiatan asusila.
Razia ini merupakan bagian dari upaya pihak berwenang untuk membersihkan kawasan tersebut dari aktivitas yang meresahkan warga.
Pihak kepolisian dan Satpol PP berjanji akan terus meningkatkan pengawasan dan tindakan tegas terhadap aktivitas serupa di lokasi tersebut.
Masyarakat juga diimbau untuk ikut serta melaporkan jika menemukan hal-hal mencurigakan yang terjadi di sekitar mereka.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Hujan Deras Landa Padang, 3 Pohon Tumbang Timpa Pengendara Motor
Berita Terkait
-
Dramatis! Warga Selamatkan Nenek dan Anak-Anak dari Kebakaran Hebat di Padang
-
Hujan Deras Landa Padang, 3 Pohon Tumbang Timpa Pengendara Motor
-
Wajib Tahu! Badan Usaha di Padang Kini Harus Olah Sampahnya Sendiri
-
Cekcok Warga Akibat Toilet di Tanah Kaum, Benarkah Menutup Akses Jalan?
-
Bengkel Las di Padang Ludes Terbakar, 3 Kendaraan Hangus
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Kumpulan 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru, Hati-hati Penipuan Tautan Saldo Gratis!
-
Erupsi Gunung Marapi 2 Kali Beruntun, Warga Agam dan Bukittinggi Dikejutkan Getaran hingga Dentuman!
-
Nomor HP Kamu Beruntung Dapat Saldo Gratis! Buruan Klaim 10 Link DANA Kaget Terbaru di Sini
-
Pemandian Ilegal Mega Mendung Lembah Anai Dibuka Lagi, Pemprov Sumbar Didesak Bertindak Tegas!
-
Buruan Cek Nomor HP Kamu! Kejutan DANA Kaget Setiap Hari, Ini 5 Link Resmi Saldo Gratis