SuaraSumbar.id - Tragedi kelam terjadi di Kota Solok, di mana pria berinisial RAF (22), seorang tukang parkir, ditangkap karena diduga kuat telah membunuh istrinya, SPR (19), yang sedang hamil tua.
Insiden ini terungkap setelah keluarga korban merasa ada yang janggal pada saat memandikan jenazah korban di Lubuk Buaya, Kota Padang, dimana ditemukan luka lebam di leher korban.
Menurut IPTU Nanang Saputra, Kasat Reskrim Polres Solok Kota, laporan dari keluarga mendorong polisi untuk segera menyelidiki kejadian tersebut.
"Kami langsung menuju tempat kejadian perkara di kontrakan pelaku di Jalan Letnan Jamhur, dan mengamankan pelaku yang sedang bertugas sebagai tukang parkir," jelas Nanang.
Baca Juga: Polisi Bongkar Makam Ibu Hamil Tua yang Dibunuh Suaminya Sendiri
Pada awalnya, RAF tidak mengakui perbuatannya dan berusaha menutupi kejahatannya.
"Pelaku awalnya bersikap tidak tahu dan menolak untuk mengakui perbuatannya. Namun, setelah kami tunjukkan bukti luka pada leher korban, dia akhirnya mengakui bahwa dialah yang telah melakukan pembunuhan tersebut," ungkap Nanang.
Kejadian pembunuhan tersebut bermula dari pertengkaran hebat pada dini hari Senin. Menurut keterangan pelaku, korban sempat mengucapkan kata-kata yang menyakitkan hati, yang memicu emosi RAF.
"Pelaku kemudian mencekik leher korban dan mendorongnya hingga terjatuh. Dalam keadaan emosi, pelaku memukul kepala korban berkali-kali," tutur Nanang.
RAF kemudian menggunakan bantal untuk membekap wajah korban hingga tidak bergerak lagi.
Baca Juga: Suami Bunuh Istri yang Hamil Tua, Sempat Cekcok karena Masalah Ekonomi
Yang lebih menggemparkan, setelah mengetahui bahwa istrinya telah meninggal, RAF masih sempat melakukan hubungan badan terhadap jenazah korban.
"Pelaku bahkan sempat tidur di samping jenazah korban, sebelum akhirnya meminta tolong pada pagi harinya, seolah-olah baru menyadari keadaan istrinya," tambah Nanang.
Jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit M. Natsir Kota Solok dan kemudian dinyatakan meninggal dunia, sebelum akhirnya dikirim ke Kota Padang untuk dikebumikan. RAF saat ini ditahan dan menghadapi proses hukum atas perbuatannya.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Digunduli dan Tangan Diborgol, AKP Dadang Dihadirkan dalam Jumpa Pers Polda Sumbar
-
Rencana AKP Ryanto Ulil Menikah Tahun Depan Kandas, Sosok Calon Istrinya Bukan Orang Sembarangan
-
AKP Dadang Penembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Hukuman Mati, Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana
-
Tampang AKP Dadang, Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Tembak Mati Kasat Reskrim!
-
Polisi Tembak Polisi di Solok Menambah Catatan Kelam Polri, Pengamat Bilang Begini
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!
-
Spesifikasi VIVO iQOO Z9X