Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Sabtu, 13 April 2024 | 11:37 WIB
Foto udara areal pesawahan dan bangunan seperti rumah gadang berada di kawasan Lembah Harau, Kabupaten Limapuluhkota, Sumatera Barat, Sabtu (7/11/2020). [ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra]

SuaraSumbar.id - Kapolres Limapuluh Kota AKBP Ricardo Condrat Yusuf, menginformasikan peningkatan jumlah wisatawan di beberapa lokasi wisata sejak H+2 Lebaran Idulfitri 2024.

Kenaikan signifikan tercatat di Lembah Harau dan Kapalo Banda, yang memicu kepolisian setempat untuk meningkatkan pengamanan dan mengantisipasi pungutan liar alias pungli.

Dalam upaya menciptakan kondisi keamanan yang kondusif, AKBP Ricardo menyatakan bahwa timnya rutin melakukan patroli.

"Kami telah melakukan koordinasi dengan Dinas Pemuda dan Pariwisata, wali nagari, kepala jorong, dan ketua pemuda setempat untuk mencegah terjadinya pungli," ujar AKBP Ricardo pada Sabtu (13/4/2024).

Baca Juga: Jelajahi Keindahan Payakumbuh: 6 Destinasi Wisata Wajib Dikunjungi saat Libur Lebaran

AKBP Ricardo juga menambahkan, peningkatan wisatawan tersebut terus dipantau, dan hingga saat ini, masih terjadi peningkatan pengunjung di objek wisata tersebut.

Ia mengimbau pengunjung yang menjadi korban pungli atau premanisme untuk melapor ke pos polisi terdekat atau menggunakan layanan kepolisian melalui nomor 110 atau WhatsApp di 0822-1026-2002.

Langkah-langkah ini diambil untuk memastikan pengalaman yang aman dan nyaman bagi para wisatawan yang berkunjung ke Limapuluh Kota selama masa liburan lebaran, sekaligus meningkatkan kepercayaan publik terhadap keamanan di area wisata.

Kontributor : Rizky Islam

Baca Juga: Ayah di Limapuluh Kota Rudapaksa Anak Tiri saat Ibunya di Kebun

Load More