SuaraSumbar.id - Peletakan batu pertama pembangunan Flyover Sitinjau Lauik direncanakan berlangsung pada 19 Desember 2023 mendatang. Hal itu dinyatakan oleh Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah.
"Pertemuan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kemarin banyak hal yang kita bicarakan. Alhamdulillah Presiden langsung menelpon Menteri PUPR. Insyaallah 19 Desember direncanakan ground breaking flyover Sitinjau Lauik," katanya, Jumat (27/10/2023).
Saat ini, kata Mahyeldi, review desain flyover Sitinjau Lauik hampir rampung dan diharapkan segera selesai sehingga rencana peletakan batu pertama sesuai rencana.
Mahyeldi mengatakan, pembangunan flyover telah lama ditunggu oleh masyarakat. Sebab, selain mempermudah akses transportasi, infrastruktur itu juga akan memperlancar roda perekonomian masyarakat.
Selain itu, flyover juga salah satu solusi dari pemerintah dalam menekan angka kecelakaan khususnya di tikungan Sitinjau Lauik yang medannya cukup ekstrem serta berada di pinggir jurang.
Apalagi, berdasarkan kajian sebuah lembaga menyatakan jalan Sitinjau Lauik disarankan untuk ditutup. Sebab, kondisi jalan yang ekstrem menyebabkan tingginya angka kecelakaan, kata dia.
"Hasil kajian sebuah lembaga, jalan itu harus ditutup. Sebab, hampir setiap pekan terjadi dua hingga tiga kasus kecelakaan lalu lintas," ujarnya.
Ia mengatakan berdasarkan perbincangan dengan Presiden Jokowi yang melakukan kunjungan kerja ke Sumbar pada Rabu (25/10), kepala negara menyampaikan pentingnya untuk mempercepat pembangunan infrastruktur.
Tidak hanya di pusat perkotaan atau jalan penghubung antara satu provinsi dengan provinsi lain, namun percepatan pembangunan infrastruktur juga harus dilakukan hingga ke daerah terpencil.
"Presiden mengatakan khusus di Mentawai perlu percepatan pendidikan yang nantinya didukung dengan infrastruktur," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Mahyeldi Sebut Jokowi Apresiasi Geliat Sektor Pertanian Sumatera Barat
-
Bahas Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik, Mahyeldi Sebut Jokowi ke Sumbar Lagi Akhir 2023
-
Jokowi ke Sumbar, Mahyeldi Bakal Laporkan Soal Jalan Tol hingga Flyover Sitinjau Lauik
-
Pengembangan Perhutanan Sosial di Sumbar Harus Bantu Perekonomian Masyarakat Sekitar Hutan
-
Alek Pacu Kuda Genjot Geliat Ekonomi Warga Bukittinggi-Agam
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan