SuaraSumbar.id - Harga tiket Kapal Cepat Mentawai Fast ikut naik pasca kenaikan harga BBM subsidi. Tarif tiket moda transportasi laut yang melayani penyeberangan Kota Padang ke Kabupaten Kepulauan Mentawai ini naik hingga 12 persen.
"Tarif Mentawai Fast ada kenaikan Rp 30 ribu. Biasanya Rp 250 ribu, kini Rp 280 ribu," kata Direktur MV Mentawai Fast, Felix Iskandar kepada SuaraSumbar.id, Selasa (6/9/2022).
Ia mengungkapkan, kenaikan tarif ini telah berlaku sejak 5 September 2022. Tarif baru ini telah disesuaikan dan mempertimbangkan ekonomi masyarakat.
Dia juga mengklaim tidak ada penumpang yang merasa keberatan dan mengeluh dengan perubahan tarif tersebut.
Baca Juga: Harga BBM Naik, Tarif Tiket Kapal di Pelabuhan Sungai Duku Pekanbaru Ikutan Naik
"Kami pertimbangkan ekonomi masyarakat Mentawai sehingga dinaikkan 12 persen," jelasnya.
Felix menyebutkan, pasca kasus Covid-19 sudah melandai di Sumbar, jadwal keberangkatan Mentawai Fast telah kembali normal.
"Jadwal sudah kembali seperti semula, jalan tujuh hari. Empat rute ke Tuapejat, Sipora Utara, tiga rute ke Sikabaluan, Siberut Utara dan satu rute ke Pagai Selatan," ujarnya.
Kapal Cepat Mentawai Fast diketahui mengunakan bahan bakar solar. Felix mengatakan, dalam sekali jalan menghabiskan hingga lima ton solar.
"Kalau ke Sipora pemakaian mencapai 4,8 ton, ke Sikakap bisa lebih mencapai 5 ton. Untuk saat ini ada dua unit kapal yang beroperasi," pungkasnya.
Baca Juga: Harga Tiket Kapal Laut Rute Baubau - Raha - Kendari Naik 25 Persen
Kontributor: Saptra S
Berita Terkait
-
Tragis! Turis Italia Tewas Tertusuk Ikan Ini Saat Berselancar di Perairan Mentawai
-
Bagaimana Penanganan Mentawai Usai Lepas Status Daerah Tertinggal?
-
Mari Cintai Rupiah, Pemkab Kepulauan Mentawai Sebutkan Tantangan Alat Tukar Wisatawan Asing
-
BMKG: Gempa Mentawai Magnitudo 5,8 Dipicu Aktivitas Lempeng Indo-Australia
-
Mengenal Gempa Megathrust, Sempat Guncang Mentawai hingga Berpotensi Tsunami
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang