SuaraSumbar.id - Seorang ibu dan bayinya menjadi korban tabrak lari di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Ibunya meninggal dunia karena mengalami luka berat di bagian kepala.
Peristiwa nahas itu terjadi di Jalan Prof Hamka, Kelurahan Air Tawar Barat, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang pada Minggu (17/7/2022), sekitar pukul 00.10 WIB.
"Korban pejalan kaki yang sedang menyeberang," kata Kasat Lantas Polresta Padang, AKP Alfin, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Senin (18/7/2022).
Saat ini, pihaknya masih memburu pengendara minibus yang kabur usai menabrak ibu dan bayi.
Sementara itu, Kepala Unit Penegakan Hukum Satuan Lalu Lintas Polresta Padang, Ipda Arisman mengatakan, korban yang sedang mengendong bayinya berjalan hendak menyeberang jalan.
Minibus itu datang dari arah utara menuju selatan dan menabrak korban dengan bayinya. Namun, pengemudi minibus melarikan diri usai menabrak orang.
"Minibus ini datang dari arah Simpang Tabing menuju arah Simpang Tunggul Hitam. Sesampai di TKP korban tertabrak saat menyebrang jalan yang datang dari arah kanan datangnya kendaraan," ungkap Arisman.
Korban meninggal dunia bernama Hosiana Gaho (42). Sedangkan bayinya yang bernama Sofiana mengalami luka memar dan luka robek di bagian pelipis mata.
"Ibu bayi meninggal dunia di lokasi kejadian, kalau bayinya mengalami luka dan sedang mendapatkan perawatan di RSUP M Djamil Padang," bebernya.
Baca Juga: Program Padang Bergoro Diluncurkan, Ini Tujuannnya
Berita Terkait
-
Dua Pencuri Motor di Padang Ditembak Polisi, Barang Bukti Dijual ke Sungai Penuh
-
Cukup Menjanjikan, Gaji Pemain Sepak Bola Tarkam di Sumbar Bisa Setara PNS Golongan IV
-
Sumbar Termasuk Provinsi Penyumbang Penduduk Miskin di Pulau Sumatera, Nomor Dua Setelah Bangka Belitung
-
6 Bucket List Wajib saat Travelling ke Tanah Minang
-
Tak Terima Hasil Rekontruksi, Keluarga Korban Kasus Dugaan Pembunuhan di Padang Geruduk Mapolsek Kuranji
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Ribuan Warga Agam Masih Mengungsi, Dampak Banjir Bandang dan Longsor Belum Tuntas!
-
CEK FAKTA: Tautan Pendaftaran CPNS Dinas Perhubungan 2026 Viral di Medsos, Benarkah Resmi Dibuka?
-
Kondisi Nenek Saudah Penolak Tambang di Pasaman yang Dianiaya, Masih Dirawat di RS
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji
-
Perempuan Bandar Sabu di Padang Diringkus Polisi, Sedia Paket Hemat Rp 50 Ribu!