Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Kamis, 31 Maret 2022 | 12:20 WIB
Lokasi kebakaran yang menghanguskan satu unit rumah di Kota Padang. [Dok. Istimewa]

SuaraSumbar.id - Satu unit rumah ludes terbakar di kawasan Maransi, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang pada Rabu (30/3/2022) malam. Empat orang dilaporkan luka-luka akibat kebakaran yang diduga berasal dari ledakan tabung gas itu.

Kepala Bidang Operasi (Kabid Ops) dan Sarana Prasarana (Sarpras) Dinas Damkar Kota Padang, Sutan Hendra mengatakan, kebakaran diduga akibat ledakan tabung gas.

"Saksi melihat api dari tabung gas yang meledak. Kemudian api langsung membakar bagian atap rumah," katanya, Kamis (31/3/2022).

Sutan mengatakan bahwa di dalam rumah yang terbakar terdapat empat orang di antaranya, Mirzawati (36), Larifah (11), Masbili Sandi (40) dan seorang anak bawah lima tahun (balita) bernama Erza.

Baca Juga: Warga Agam Diserang Buaya Saat Melintas Jembatan dengan Sepeda Motor, Kakinya Luka Serius

"Keempat korban ini dilarikan ke rumah sakit. Sementara untuk evakuasinya diserahkan kepada pihak kepolisian," tuturnya.

Sementara Kapolsek Koto Tangah, AKP Afrino Chaniago membenarkan terkait adanya korban yang mengalami luka-luka dalam peristiwa itu.

"Korban berjumlah empat orang. Mereka satu keluarga dan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Rasidin Padang untuk mendapatkan perawatan medis," katanya.

"Di lokasi kejadian, api menghanguskan satu unit rumah dan tiga unit rumah lainnya hanya terdampak. Untuk kerugian, masih dalam pendataan," katanya lagi.

Kontributor : B Rahmat

Baca Juga: Dua Tahun Ditiadakan, Kota Padang Kembali Hadirkan Pasar Pabukoan Penyedia Menu Buka Puasa

Load More