SuaraSumbar.id - Satu unit truk bermuatan semen dihantam Kereta Api (KA) Sibinuang, Selasa (29/3/2022). Kecelakaan ini terjadi di perlintasan sebidang di Jalan Adinegoro, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat.
Dari informasi yang dihimpun, salah seorang warga Yuswirman (53) mengatakan, truk tersebut melaju dari arah Bypass masuk dari simpang SAR menuju jalan Adinegoro. Saat hendak menyeberang rel, tiba-tiba saja tampak Kereta Api dari arah Kota Padang menuju Pariaman.
"Truk tidak bisa mengelak karena terhenti di tengah rel, jika hendak maju jalanan terpantau ramai. Terjadilah kecelakaan," katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com.
Kemudian, kata Wirman, setelah ditabrak Kereta Api, truk sempat terseret hingga lebih kurang 20 meter. Beruntung sopir truk selamat dari maut.
Baca Juga: DPO Kasus Penipuan Jual Beli Beras di Padang Diciduk, Korban Rugi Miliaran Rupiah
"Truk sempat diseret kereta api hingga kurang lebih 20 meter, dan juga menghantam sebuah tiang baliho yang ada taman jalan di daerah itu. Akibat tiang baliho rebah, dan jalan bagian arah Bukittinggi-Padang tidak bisa di lalui," katanya.
Sementara itu, pengemudi truk atas nama Dody (60) menjelaskan, bahwa ia hendak mencari minyak solar dari Bypass hendak ke Jalan Adinegoro, pas hendak menyeberang di perlintasan sebidang tersebut ada seorang pemuda yang menjaga tersebut, ia mengatakan aman untuk melintas.
"Pas hendak melintas rel dia bilang terus-terus, namun pas di tengah, ada kereta, ada kereta katanya. Kita sudah ditengah, hendak maju arus lagi padat dan mundur pun tak sempat, maka ditabrak oleh Kereta Api tersebut," ungkap Dody.
Berita Terkait
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
-
15 Tewas, Tragedi Tambang Emas Ilegal Ambruk di Indonesia jadi Sorotan Media Asing
-
Ibunda Afif Ngadu ke DPR Minta Keadilan Sambil Menangis: Saya Tidak Ikhlas Pelaku Penganiayaan Belum Diungkap
-
Profil Bagindo Aziz Chan, Wali Kota Padang ke-2 yang Gugur Melawan Belanda 19 Juli 1947
-
Garis Keturunan Geni Faruk Ada Jejak Marga Abbas, Masih Punya Hubungan Darah dengan Ulama Besar Sumatera Barat?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
Menaker Yassierli Berduka, Sang Ayah Wafat dan Dimakamkan di Tanah Datar
-
Syamsuar Ahmad, Ayah Menaker Yassierli dan Pendidik Senior, Tutup Usia di Padang
-
Sumatera Barat Masuk Daerah Prioritas Pengembangan Ekonomi Kreatif Nasional, Cuma 12 Provinsi di Indonesia!
-
Cara Pemprov Sumbar Antisipasi Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi
-
Pertanda Erupsi? Hewan Turun dari Gunung Marapi, Warga Dihantui Bayang-bayang Letusan