SuaraSumbar.id - Satu unit truk bermuatan semen dihantam Kereta Api (KA) Sibinuang, Selasa (29/3/2022). Kecelakaan ini terjadi di perlintasan sebidang di Jalan Adinegoro, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat.
Dari informasi yang dihimpun, salah seorang warga Yuswirman (53) mengatakan, truk tersebut melaju dari arah Bypass masuk dari simpang SAR menuju jalan Adinegoro. Saat hendak menyeberang rel, tiba-tiba saja tampak Kereta Api dari arah Kota Padang menuju Pariaman.
"Truk tidak bisa mengelak karena terhenti di tengah rel, jika hendak maju jalanan terpantau ramai. Terjadilah kecelakaan," katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com.
Kemudian, kata Wirman, setelah ditabrak Kereta Api, truk sempat terseret hingga lebih kurang 20 meter. Beruntung sopir truk selamat dari maut.
"Truk sempat diseret kereta api hingga kurang lebih 20 meter, dan juga menghantam sebuah tiang baliho yang ada taman jalan di daerah itu. Akibat tiang baliho rebah, dan jalan bagian arah Bukittinggi-Padang tidak bisa di lalui," katanya.
Sementara itu, pengemudi truk atas nama Dody (60) menjelaskan, bahwa ia hendak mencari minyak solar dari Bypass hendak ke Jalan Adinegoro, pas hendak menyeberang di perlintasan sebidang tersebut ada seorang pemuda yang menjaga tersebut, ia mengatakan aman untuk melintas.
"Pas hendak melintas rel dia bilang terus-terus, namun pas di tengah, ada kereta, ada kereta katanya. Kita sudah ditengah, hendak maju arus lagi padat dan mundur pun tak sempat, maka ditabrak oleh Kereta Api tersebut," ungkap Dody.
Berita Terkait
-
Teknisi Ini Gratiskan Biaya Perbaikan Elektronik Masjid di Sumbar Jelang Ramadhan
-
Pengusaha Keripik Sanjai di Bukittinnggi Batasi Produksi, Ini Penyebabnya
-
Kelompok Senam di Pariaman Deklarasi Sebagai Relawan Airlangga Maju Pilpres 2024
-
'Rendang Goes to Europe' Dilaunching di Bali, Masyarakat Minang Akui Bangga Tapi Kecewa: Di Sumbar Kurang Bergengsi?
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Sumbar Kebanjiran Duit! Transfer Pusat Tembus Rp 13,87 Triliun, Tapi...
-
Semen Padang FC Makin Terpuruk, Kalah 0-2 dari Persita Tangerang
-
10 Vitamin Lansia Paling Bagus, Tetap Sehat dan Aktif di Usia Senja!
-
Bolehkan Zikir dengan Biji Tasbih? Ini Penjelasan Ulama
-
Benarkah Nasi Goreng Pemicu Keracunan MBG di Agam? Kepastian Masih Menunggu Hasil BPOM Padang