SuaraSumbar.id - Kebakaran di kawasan Pasar Bawah Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar), dilaporkan menghanguskan sebanyak 25 kios pedagang. Kebakaran pasar ini merupakan kali ketiga terjadi di Bukittinggi tahun 2021.
Hal dinyatakan Wali Kota Bukittinggi Erman Safar. Menurutnya, beragam jenis dagangan kios pedagangan yang terbakar. Mulai dari jualan barang harian, aksesoris hingga kebutuhan dapur.
"Ada sekitar 25 kios milik pedagang yang habis terbakar, informasi sementara api berasal dari tiga titik yang terbakar serentak, ini mencurigakan," katanya, Rabu (24/11/2021).
Wali Kota menyayangkan kembali terjadinya musibah kebakaran dalam waktu berdekatan di Pasar Bawah Bukittinggi.
Baca Juga: Pasar Bawah Bukittinggi Diduga Sengaja Dibakar OTK, Wali Kota Erman Safar Murka
"Kita sampaikan duka mendalam kepada seluruh korban yaitu pedagang yang berjuang hidup sehari-harinya, segera dilakukan relokasi yang dimulai dengan pendataan seluruh pedagang," kata dia.
Sekretaris Damkar Bukittinggi, Susilo mengatakan, kebakaran yang terjadi persis berada di sisi jembatan gantung Pasar Bawah Kota Bukittinggi.
"Kerugian awal diperkirakan sebesar Rp625 Juta, ada 12 unit armada yang melakukan proses pemadaman," katanya.
Unit pemadam yang melakukan pemadaman terdiri dari tiga unit Damkar Agam, satu unit Damkar Padang Panjang, satu unit Damkar Payakumbuh dan tujuh dari Bukittinggi.
"Total personel 54 orang terdiri dari 22 orang dari Bukittinggi, 16 dari Agam, 10 dari Padang Panjang dan 6 dari Payakumbuh," kata dia.
Baca Juga: Kebakaran Pasar Bawah Bukittinggi, Polisi Amankan Seorang Pria
Tim Inafis telah melakukan olah TKP dan menyegel kawasan yang terbakar. Diketahui, kebakaran Pasar Bawah terjadi pada Rabu (24/11/2021) dinihari. (Antara)
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Pilgub Jatim 2024: Khofifah Optimis Menang, Ingatkan Pendukung Jangan Lengah
-
Harimau Sumatera yang Tertangkap di Solok Akan Direlokasi ke Pusat Rehabilitasi di Dharmasraya
-
Aman! Daging Sapi di Pasar Ibuh Payakumbuh Bebas Rabies, Cek Fakta di Sini
-
Harimau Sumatera Tertangkap di Solok, BKSDA Sumbar: Upaya Penghalauan Telah Dilakukan
-
PDRM FC Siap Jegal Semen Padang FC di Kandang, Uji Coba Rasa Final