Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Senin, 15 November 2021 | 11:06 WIB
Evakuasi korban tewas terlindas bus Trans Padang. [Dok.Covesia.com]

SuaraSumbar.id - Seorang pengendara sepeda motor tewas terlindas bus Trans Padang, Senin (15/11/2021). Peristiwa nahas itu terjadi di Jalan Bagindo Azischan, Bypass, Kelurahan Air Pacah, Kecamatan Koto Tangah, tepatnyna di depan Kantor Balai Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Dari informasi yang dihimpun Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kota Padang, kecelakaan maut itu terjadi sekitar pukul 07.15 WIB.

"Mengetahui kejadian itu kita langsung ke lokasi karena kantor kita tidak jauh dari lokasi kejadian, kemudian berkoordinasi dengan pihak kepolisia, setelah itu baru mengevakuasi jasad korban yang bersimbah darah dan membawanya ke RSUP M Djamil Padang," kata Kabid Kedaruratan Logistik BPBD Padang, Sutan Hendra, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com.

Sutan menyebutkan bahwa pihaknya belum mengetahui kronologis kejadian itu, termasuk identitas korban yang mengendarai sepeda motor merk Mio 125 cc BA 6415 OB.

Baca Juga: 6 Wisata Kota Padang yang Kental Akan Budaya Minangkabau, Rancak Bana!

"Untuk identitas belum diketahui. Pengendara laki-laki dengan umur berkisar 50 tahunan," katanya.

Load More