SuaraSumbar.id - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) merupakan tempat para narapida menjalani hukuman, sebagai ganjaran kejahatan yang dilakukannya. Berbagai pelaku kejahatan disatukan dalam sel penjara.
Lapas Klas II B Padang Panjang, Sumatera Barat (Sumbar), juga dihuni ratusan narapidana. Menariknya, para napi yang beragama Islam di lapas ini dilatih untuk belajar agama. Salah satunya, salat berjamaah dan menghafal alquran.
SuaraSumbar.id berkesempatan menyambangi Lapas Klas II B Padang Panjang disulap layaknya 'Pondok Pesantren' itu. Sejumlah narapidana tampak sibuk membaca alquran. Sebagian lainnya sedang mendengarkan pengajian.
Suasana rutan ini betul-betul rasa pesantren. Kamar hunian disediakan tempat tidur.
"Ya, nuansanya rutan seperti pesantren. Bedanya di sini tidak bayar," Kepala Rutan Padang Panjang, Rudi Kristiawan, Rabu (27/10/2021).
Pihaknya juga memfasilitasi dengan pelayanan baik. Diantaranya disediakan klinik yang beroperasi dari hari Senin hingga Sabtu.
"Klinik tidak dipungut biaya se persen pun dan klinik juga sudah ada izin dari Dinas terkait dan diakui oleh pemerintah," katanya.
Rudi mengaku tidak ada perbedaan perlakuan terhadap tahanan. Karena sesuai arahan dari Kementrian agar mengedepankan pelayanan yang baik.
"Saat ini ada 158 orang warga binaan dari kapasitas 75 orang. Semuanya tidak ada yang dibedakan dalam hal pelayanan dan itu dilakukan secara gratis," tuturnya.
Baca Juga: Tangkap Dua Residivis Narkoba, Polres Bukittinggi Sita 9,5 Kilogram Ganja
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Oknum Polisi yang Tembak Mati DPO Judi di Solok Selatan Divonis 7 Tahun Penjara
-
Dibunuh Maling, Pengusaha Gas Elpiji di Padang Dikenal Baik dan Jarang Keluar Rumah
-
Pengunjung Objek Wisata hingga Restoran di Sumbar Wajib Tunjukkan Sertifikat Vaksin
-
Belum Divaksin Dilarang Masuk Kota Bukittinggi, Pengendara Siap-siap Disuruh Putar Balik
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional
-
BRI Serukan Pembiayaan UMKM Berkelanjutan di Forum Global WEF Davos 2026
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi