Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Senin, 24 Mei 2021 | 15:15 WIB
Musyawarah Wilayah (Muswil) ke IX PPP Sumbar yang digelar di Padang. [Dok.Covesia.com]

SuaraSumbar.id - Musyawarah Wilayah (Muswil) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sumatera Barat (Sumbar) ke-IX resmi dibuka Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PPP, Arwani Thomafi di Padang, Senin (24/5/2021).

Menurutnya, selain menentukan kepengurusan DPW PPP Sumbar periode 2021-2026, Muswil juga ajang untuk mengevaluasi jalannya organisasi selama ini.

"Muswil menjadi ajang untuk saling evaluasi dan introspeksi dan memastikan organisasi berjalan dengan baik. Muswil kali ini kita susun perencanaan kegiatan yang betul-betul untuk kemajuan PPP," katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com.

Menurut Arwani, Muswil ini akan membahas dan menyusun formatur PPP di Sumbar.

Baca Juga: Menuju Muswil PPP Sumbar, DPC Kota Solok Komit Dukung Petahana

"Ini desain baru yang harus sama-sama kita pahami untuk kita memulai PPP Sumbar dengan kebersamaan. Kita berterimakasih pada semua tokoh PPP yang bersumbangsih atas keberhasilan PPP di Pilgub Sumbar,” katanya.

Sementara itu, Ketua Panitia Muswil PPP Sumbar, Amora Lubis mengatakan, pelaksanaan Muswil digelar sesuai prokes Covid-19.

Load More