SuaraSumbar.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Bypass Padang, kawasan Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat, Senin (19/4/2021).
Peristiwa ini melibatkan satu unit mobil pickup L300 BM 9544 SF dengan satu unit truk BA 9998 SU. Seorang korban dilaporkan tewas dan seorang lainnya mengalami luka-luka.
Informasinya, mobil pickup L300 dikendarai Muhammad Rusydi (30) menyeruduk bagian belakan truk pembawa pasir clay.
Hal itu dibenarkan Kanit Laka Polresta Padang, Ipda Arisman. Menurutnya, peristiwa nahas itu terjadi di KM 9 Bypass Padang atau di depan SPBU Taruko, Kelurahan Kalumbuk, Kecamatan Kuranji.
"Sopir L300 mengalami luka di bagian tangan sebelah kanan. Sedangkan penumpangnya bernama Tenezwar (40) meninggal dunia," katanya.
Menurut Ipda Arisman, kecelakaan berawal saat pickup L300 datang dari arah Air Pacah menuju Kampung Lalang.
Sampai di lokasi kejadian, pickup ini banting stir karena mengelakkan pesepeda motor yang tiba-tiba datang menyelip dari arah depan.
"Saat banting stir ke arah itu langsung menabrak truk fuso yang terparkir di pinggir jalan. Mobil L300 hancur di bagian depan sebelah kiri," katanya.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Positivity Rate Sumbar Tembus 16 Persen, Tertinggi Sejak Pandemi Covid-19
Berita Terkait
-
Pemprov Sumbar Dinilai Tak Serius Tindaklanjuti Rekomendasi Dana Covid-19
-
Harimau Sumatera Serang 2 Ekor Kerbau Warga Agam, Seekor Mati
-
Keluarga 6 Korban Tewas Kecelakaan Maut di Sumbar Dapat Santunan Rp 50 Juta
-
Jadwal Imsak Kota Padang Jumat 16 April 2021
-
Tersenggol Bus, Wanita Muda Tewas Terlindas di Kota Tangerang
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Kak Seto Usul Penampungan Anak Yatim Piatu Korban Banjir Bandang di Sumbar, Termasuk Aceh dan Sumut
-
24 Konflik Satwa dengan Manusia di Agam Sepanjang 2025, Kasus Harimau Sumatera hingga Beruang
-
BBM Alat Berat Langka Pasca Tanggap Darurat, Pembersihan Material Bencana di Agam Terkendala!
-
Kak Seto Sambangi Anak Penyintas Banjir di Sumbar: Mereka Perlu Perlakuan Khusus!
-
Akses Talamau Pasaman Barat Terancam Putus, Jembatan Panjang-Talu Perlu Jalan Alternatif!