SuaraSumbar.id - Kakak beradik yang dilaporkan hilang di Pantai Karang Labuang, Kampung Pasar Baru, Nagari Lakitan Utara, Kecamatan Lengayang, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, akhirnya ditemukan dalam keadaan sudah tidak bernyawa.
Kakak beradik itu ditemukan dalam waktu yang berbeda. Tim SAR gabungan pertama kali menemukan jasad kakaknya bernama Jefri (25) mengambang di tengah laut, setelah itu baru ditemukan Adam (20) dalam kondisi tewas.
Komandan Tim Pencarian dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Padang, Wahyu Hidayat mengatakan, keduanya ditemukan pada hari Minggu (7/3/2021) atau setelah dua hari dilaporkan hilang.
"Kakak korban ditemukan sekitar pukul 08.30 WIB. Kemudian langsung dievakuasi ke Puskesmas Kamang," katanya.
Sedangkan adiknya ditemukan sore hari, sekitar pukul 14.27 WIB. Korban bernama Adam ini ditemukan mengambang dekat pulau Baringin, sekitar dua jam perjalanan dari bibir pantai tempat keduanya dinyatakan hilang.
Sebelumnya, dua pemuda kakak beradik itu dikabarkan hilang sejak Jumat (5/3/2021). Mereka diduga terseret arus di Pantai Karang Lambung, Kecamatan Lengayang, Kabupaten Pesisir Selatan.
Kabarnya, mereka berada di kampung karena menghadiri pesta nikah keluarga di Pasar Baru, Nagari Lakitan Utara, Kecamatan Lengayang.
"Beradik-kakak, mereka mandi-mandi ke Pantai Karang Labung. Mereka ini menetap di Padang," kata Kasi Kedaruratan BPBD Pessel, Husnul Karim kepada Klikpositif.com - jaringan Suara.com, Sabtu (6/3/2021).
Peristiwa naas itu terjadi sekitar pukul 17.00 WIB, Jumat (5/3/2021). Pemuda beradik kakak mandi bertiga dengan temannya.
Baca Juga: Tenggelam di Pantai Pesisir Selatan, Kakak Beradik Belum Ditemukan
Nahas ketika mandi datang gelombang besar yang menyeret sang adik bernama Adam (20). Mengetahui hal itu, kakaknya Jefri (25) langsung mengejar untuk menyelamatkan adiknya. Bukannya selamat, keduanya justru diseret gelombang.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Truk Terbalik di Pesisir Selatan, Begini Kondisi Sopirnya
-
Diadopsi Sejak Kecil, Wanita Ini Tak Sangka Bertemu Adiknya di Tempat Kerja
-
Truk Seruduk Minibus di Pesisir Selatan, Seorang Tewas
-
Kisah Duka Kakak-beradik Dibunuh karena Mengajar Kerajinan Menyulam
-
Kasasi Pidana Bupati Pessel Ditolak MA, Feri Amsari: Orang Sudah Terpilih
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan