SuaraSumbar.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat. Seorang penumpang dilaporkan tewas dalam peristiwa nahas yang terjadi Senin (1/3/2021) tengah malam di jalan kawasan Nagari Barung Barung Belantai, Kecamatan Koto XI Tarusan itu.
Informasinya, kecelakaan lalu lintas ini melibatkan satu unit truk Cold Diesel BA 9151 BU dengan minibus Gran Max B 1758 NOI. Sedangkan korban meninggal dunia berinisial YM (54), warga Kecamatan IV Jurai yang menumpangi minibus Gran Max.
"Korban meninggal setelah mobil Gran Max yang ditumpanginya terlibat kecelakaan dengan Cold Diesel," kata Kapolsek Koto XI Tarusan, Iptu Advianus kepada Klikpositif.com - jaringan Suara.com, Selasa (2/3/2021).
Menurutnya, kedua mobil melaju dari jalan berlawanan arah. Minibus Grand Max datang dari arah Painan menuju Padang. Sedangkan truk Cold Diesel datang dari arah Padang menuju Painan.
Peristiwa itu berawal saat pengemudi truk Isal (35) hendak mendahului mobil yang ada di depannya.
Lantas, truk memakan jalan sebelan kanan. Dari depan, datang minibus yang dikemudikan Dede Hari Ismanto (36). Alhasil, kecelakaan pun tidak terelakkan.
"Penumpang dan pengemudi Grand Max mengalami luka-luka serius dan satu meninggal," katanya.
Minibus sendiri ditumpangi 5 orang. Sedangkan truk hanya berisi sopir. Para korban luka parah ada yang dirujuk hingga ke RSUP M Djamil Padang.
Berita Terkait
-
Rumah Makan Padang Melisa, Kelezatan Tiada Tara di Kota Jambi
-
Kronologi Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Diduga Gara-gara Penangkapan Pelaku Tambang Ilegal
-
Menyantap Lezatnya Masakan Padang di Rumah Makan Ganto Sori Kuala Tungkal
-
Kebangetan! Makam Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Kini Malah Dipakai buat Syuting Video Klip
-
Pratama Arhan di Ambang Pintu Keluar Suwon FC, Pindah ke Mana?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!
-
Spesifikasi VIVO iQOO Z9X