SuaraSumbar.id - Pasangan calon Rusma Yul Anwar dan Rudi Hariansyah (RA-Rudi) berhasil mengalahkan calon petahana dalam Pilkada 2020 Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar).
Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi perolehan suara yang digelar KPU Pesisir Selatan pada Rabu (16/12/2020), Wakil Bupati Pesisir Selatan meraih sebanyak 128.922 suara atau 57,24 persen dari total pemilih Pilkada 2020.
Sedangkan pasangan bupati petahana Hendrajoni - Hamdanus (HJ-HMD) hanya mendapat 86.074 suara atau 38,22 persen. Sedangkan paslon Dedi Rahmanto Putra - Arfianof Rajab (DoA) mengantongi 10.220 suara atau 4,54 persen.
Ketua KPU Pesisir Selatan, Epaldi Bahar mengatakan, meski di tengah pandemi corona, tingkat partisipasi pemilih di Pilkada 2020 justru meningkat dari Pilkada lima tahun sebelumnya.
Baca Juga: Calo dan Pungli di Samsat Padang, Ketua DPRD Sumbar: Harus Ditindak
"Meningkat sekitar 5 persen. Partisipasi mencapai 68,28 persen," katanya dilansir dari Klikpositif.com - jaringan Suara.com.
KPU juga berterima kasih atas partisipasi dalam mewujudkan terselenggaranya Pilkada yang tertib, lancar dan aman.
Berita Terkait
-
Perludem Sebut Calon Tunggal di Pilkada 2020 Bak Jamur di Musim Hujan
-
Pilkada Solok Selatan: Paslon Khairunas-Yulian Efi Raup Suara Terbanyak
-
Hasil Pleno KPU Bukittinggi, Sahabat UAS Tumbangkan Petahana
-
Eva Dwiana Wali Kota Bandar Lampung Perempuan Pertama
-
Komisi II : Prokes dalam Pilkada 2020 Sudah Dijalankan secara Disiplin
Tag
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
Terkini
-
Nomor HP Kamu Beruntung! Dapat Saldo Gratis Ratusan Ribu, Klaim 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru!
-
Hari Kebangkitan Nasional Jadi Momentum Refleksi BRI untuk Terus Berkontribusi Membangun Bangsa
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!
-
BRI Cetak Rekor, Portofolio Keuangan Berkelanjutan Capai Rp796 Triliun