SuaraSumbar.id - Erman Safar - Marfendi berhasil memenangkan Pilkada Kota Bukittinggi 2020 dengan perolehan 24.650 suara atau 44,49 persen. Calon yang diusung Partai Gerindra, PKS, dan Golkar ini unggul 3,37 persen dari pasangan Wali Kota petahana Ramlan Nurmatias - Syahrizal yang maju dari jalur perseorangan.
Angka kemenangan itu berdasarkan hasil pleno rekapitulasi suara Pilkada 2020 yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bukittinggi di Balai Sidang Bung Hatta, Selasa (15/12/2020).
"Hasil pleno rekapitulasi suara tingkat kota pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bukittinggi 2020 dimenangkan paslon nomor 2 yaitu Erman Safar-Marfendi," kata Ketua KPU Bukittinggi, Heldo Aura.
Dalam Pilkada 2020 ini, KPU mencapat perolehan suara sah sebanyak 55.482 suara dan suara tidak sah sebanyak 877 suara. Total warga yang menggunakan hak pilihnya mencapai 56.359 orang dengan tingkat partisipasi mencapai angka 72 persen.
Baca Juga: Ombudsman Sumbar Ungkap Pungli dan Calo di Samsat Padang
Dari hasil rekapitulasi KPU Kota Bukittinggi, calon petahana Wali Kota Ramlan Nurmatias - Syahrizal meraup 22.782 suara atau 41,12 persen atau lebih 3 persen di bawah suara yang diperoleh Erman Safar - Marfendi. Sedangkan pasangan Irwandi - David Chalik hanya mendapatkan 7.972 suara atau 14,39 persen.
Seperti diketahui, Erman Safar dikenal sebagai salah satu sahabat dekat Ustaz Abdul Somad (UAS). Bahkan ketika mendaftar ke KPU menjadi calon Wali Kota, dia diantarkan langsung oleh UAS bersama Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade, Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon.
Berita Terkait
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bukittinggi Hari Ini, 10 Maret 2025
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bukittinggi 8 Maret 2025
-
Jadwal Imsak Kota Bukittinggi 8 Maret 2025, Lengkap dengan Niat Puasa Ramadan!
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang dan Bukittinggi 7 Maret 2025
-
Jadwal Imsak Kota Padang dan Kota Bukittinggi Hari Ini, 7 Maret 2025
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Gempa 4,7 Magnitudo Guncang Kabupaten Agam, BMKG Ungkap Pemicunya
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Minyak Telon Aromatik Habbie Sukses, Meraih Rekor MURI
-
Tragis! Penumpang Bus ALS Meninggal di Dharmasraya, Saksi Ungkap Detik-Detik Terakhir!
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini