SuaraSumbar.id - Komunitas sepeda Padang Marshal bersama sejumlah komunitas sepeda lainnya akan menggelar bersepeda malam bertajuk "Padang Night Ride" pada Sabtu (25/1/2025) mendatang.
Kegiatan itu tidak hanya bertujuan memperkenalkan Titik Nol KM Sumatera Barat (Sumbar), namun juga mendukung program zero tawuran dan zero balap liar yang dicanangkan Polda Sumbar.
Bersepeda malam hari itu akan dimulai dari halaman Kantor Pos di Jalan Bagindo Aziz Chan, Padang, yang menjadi lokasi Titik Nol KM Sumbar.
Ketua Panitia Padang Night Ride (PNR), Heri Guzaini mengatakan, bersepeda malam hari terinspirasi dari konsep sepeda di kota-kota besar seperti London dan New York, yang mengkampanyekan isu-isu global seperti perubahan iklim.
"Kenapa tidak kita gelar juga di Kota Padang? Temanya kita modifikasi untuk mendukung program positif, terutama bagi generasi muda," ujar Heri dalam keterangan tertulisnya yang diterima SuaraSumbar.id, Senin (20/12/2025).
Padang Night Ride mengusung tema "Dari Titik Nol, Kita Satukan Semangat Persahabatan". Selain memperkenalkan Titik Nol KM Sumbar, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana bagi generasi muda untuk lebih aktif berolahraga dan menjauhi aktivitas negatif seperti tawuran dan balap liar.
Menurut Heri, kegiatan ini akan melibatkan ratusan pesepeda dari berbagai komunitas di Padang, mayoritas dari kalangan milenial.
"Saya berharap melalui acara ini, semangat olahraga dan pola hidup sehat di kalangan milenial semakin tumbuh. Kegiatan seperti ini juga dapat menjadi contoh bagi generasi muda," katanya.
Peserta Padang Night Ride akan menempuh rute sepanjang 15 kilometer, melintasi Jalan Sudirman, Khatib Sulaiman, Jalan Joni Anwar, Jalan S. Parman, hingga kawasan Kota Tua dan kembali ke Jalan Bagindo Aziz Chan. Acara ini terbuka untuk umum dan tidak memandang jenis sepeda yang digunakan.
Bagi yang ingin berpartisipasi, pendaftaran dilakukan secara gratis melalui tautan https://lynk.id/padangnightride.
Selain bersepeda, acara ini juga akan diisi dengan kegiatan edukasi kesehatan, menghadirkan narasumber untuk memberikan wawasan tentang pentingnya pola makan bergizi dan gaya hidup sehat, bertepatan dengan peringatan Hari Gizi Nasional.
"Kami ingin memberikan pencerahan kepada generasi muda tentang pentingnya makanan bergizi dan pola hidup sehat," tutup Heri.