Polisi Nyamar Jadi Pembeli, Pengedar Sabu di Padang Tak Berkutik

"Kami menerima laporan dari masyarakat tentang aktivitas mencurigakan tersebut dan langsung melakukan penyelidikan," ungkap Martadius.

Chandra Iswinarno
Kamis, 07 November 2024 | 18:08 WIB
Polisi Nyamar Jadi Pembeli, Pengedar Sabu di Padang Tak Berkutik
Ilustrasi sabu. [Istimewa]

SuaraSumbar.id - Polisi berhasil menangkap seorang pria berusia 32 tahun, Oki Saputra, yang diduga terlibat dalam peredaran narkoba di Kota Padang.

Penangkapan ini dilakukan oleh Tim Rajawali Satresnarkoba Polresta Padang pada Kamis (7/11) di sebuah gudang di Jalan By Pass, Kelurahan Parak Laweh Pulau Aia Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung.

Kasat Narkoba Polresta Padang, AKP Martadius, mengatakan bahwa penangkapan berawal dari laporan masyarakat mengenai adanya transaksi narkotika jenis sabu di wilayah tersebut.

"Kami menerima laporan dari masyarakat tentang aktivitas mencurigakan tersebut dan langsung melakukan penyelidikan," ungkap Martadius.

Baca Juga:Asyik Rekap Togel di Bengkel, Pria di Padang Diciduk Tim Klewang Polresta Padang

Dalam operasi tersebut, anggota polisi menyamar sebagai pembeli untuk memancing pelaku agar melakukan transaksi.

"Target yang datang untuk mengantarkan sabu langsung kami amankan saat berada di dalam gudang tersebut," jelas Martadius.

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan satu paket sabu yang siap edar, terbungkus dalam plastik klip bening. Penemuan ini memperkuat bukti keterlibatan Oki Saputra dalam jaringan peredaran narkoba lokal.

Oki kini ditahan di Polresta Padang dan akan dijerat dengan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, yang memungkinkan hukuman penjara di atas lima tahun bagi pelaku.

“Selanjutnya, pelaku dan barang bukti dibawa ke Polresta Padang untuk proses hukum lebih lanjut,” tambah Martadius.

Baca Juga:Komplotan Curanmor Spesialis Padang Bermodus Jualan Minyak Goreng Dibekuk

Penangkapan ini menandai kesuksesan Polresta Padang dalam memerangi narkoba di wilayahnya, sekaligus memberikan peringatan keras kepada pelaku lain yang beroperasi di wilayah hukumnya.

Kontributor : Rizky Islam

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini