Video Viral Rombongan Penggotong Jenazah Lewat di Tengah Pesta Pernikahan

Rombongan pengantar jenazah ke kuburan tersebut benar-benar lewat di karpet merah, di tengah-tengah tamu undangan resepsi pernikahan tersebut.

Chandra Iswinarno
Jum'at, 15 Juli 2022 | 21:12 WIB
Video Viral Rombongan Penggotong Jenazah Lewat di Tengah Pesta Pernikahan
Viral video rombongan pengantar jenazah lewat di tengah pesta pernikahan. [Instagram]

SuaraSumbar.id - Sebuah video yang merekam kejadian langka viral di media-media sosial, Jumat (15/7/2022).

Dilihat SuaraSumbar.id pada akun Instagram @faktakamera, tampak pasangan mempelai tengah menggelar resepsi pernikahan.

Pesta pernikahan tersebut digelar di halaman rumah. Tapi, tenda resepsi melebar hingga jalanan.

Nah, video itu selanjutnya merekam serombongan orang tengah menggotong keranda jenazah lewat.

Baca Juga:Karyawati Lempar Gelas ke Pelanggan, Esteh Indonesia Bilang Orangnya Undur Diri, Warganet: Dia Dipecat

Viral video rombongan pengantar jenazah lewat di tengah pesta pernikahan. [Instagram]
Viral video rombongan pengantar jenazah lewat di tengah pesta pernikahan. [Instagram]

Rombongan pengantar jenazah ke kuburan tersebut benar-benar lewat di karpet merah, di tengah-tengah tamu undangan resepsi pernikahan tersebut.

"Viral iring-iringan jenazah melewati pesta pernikahan," demikian akun itu memberikan keterangan video.

Video tersebut mendapat beragam komentar dari warganet.

"Kenapa zaman sekarang banyak yang hajatan di jalan umum?" kata @hayatxxx.

"Ada yang bahagia, ada yang berduka," @ikhsaxxxx.

Baca Juga:Siswi SMA Jadi Korban Pelecehan Seksual Bapak-bapak di Gerbong KRL, Dadanya Diremas hingga Teriak

"Jalan umum itu," @fahrixxx.

"Lagian hajatan pakai jalan umum," @marmuxxxx.

"Ada yang berbahagia, ada yang berduka, inilah dunia," @arixxx.

"Sekarang sudah ada peraturannya, kena denda blokir jalan buat pesta," @rajaxxx.

Kontributor : Rizky Islam

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini