SuaraSumbar.id - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan menghadirkan program pemeriksaan kesehatan gratis yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat pada bulan yang sama dengan ulang tahun mereka.
Program ini bertujuan untuk mendeteksi kondisi kesehatan sejak dini dan mencegah penyakit serius melalui langkah preventif.
Sekretaris Daerah Solok Selatan, Syamsurizaldi, mengatakan bahwa program ini merupakan "kado ulang tahun" dari pemerintah bagi masyarakat yang ingin memastikan kesehatannya tetap terjaga.
"Pemeriksaan kesehatan gratis ini memanfaatkan momentum ulang tahun sebagai pengingat bagi individu untuk melakukan deteksi dini terhadap berbagai kondisi kesehatan yang berpotensi berkembang menjadi penyakit serius," ujar Syamsurizaldi, Selasa (18/2/2025).
Baca Juga: KTP Jadi Sakti! Berobat di Padang Cukup Bawa KTP, 100 Hari Janji Wali Kota Fadly
Bisa Diakses Semua Warga, Berlaku 30 Hari Setelah Ulang Tahun
Program ini tersedia di seluruh Puskesmas dan fasilitas kesehatan terdekat bagi masyarakat Solok Selatan.
Pemeriksaan gratis ini berlaku untuk semua usia, mulai dari bayi baru lahir, balita, anak-anak, remaja, dewasa, hingga lanjut usia.
Menariknya, program ini bisa dinikmati oleh semua warga, baik yang memiliki BPJS Kesehatan maupun yang tidak.
Pemeriksaan dapat dilakukan pada hari ulang tahun atau dalam kurun waktu 30 hari setelahnya.
Baca Juga: Pemkab Solok Selatan Akan Sesuaikan RKPD 2025 Imbas Efisiensi Anggaran
"Langkah ini bertujuan untuk mengurangi beban biaya kesehatan kuratif dengan pendekatan preventif. Selain itu, ini juga memperkuat sistem pelayanan kesehatan di Indonesia agar semakin setara dengan negara maju lainnya," jelas Syamsurizaldi.
Berita Terkait
-
Raline Shah Cek Kesehatan Gratis Hari Ulang Tahun di Puskesmas, Warganet Protes: Kok Beda?
-
Gibran Pilih Naik Tangga Dan Imbau Pasien Puskesmas Naik Lift, Netizen: Wapres yang Bersahaja
-
Menkes Pastikan Program Cek Kesehatan Gratis Tetap Jalan Selama Ramadan
-
Tinjau Cek Kesehatan Gratis, Menteri PPPA Temukan Banyak Anak Alami Gangguan Mata Akibat Gadget
-
Cek Kesehatan Gratis Dapat Apa Saja? Periksa Penyakit Jantung, Kanker hingga Gangguan Kejiwaan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!