SuaraSumbar.id - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan menghadirkan program pemeriksaan kesehatan gratis yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat pada bulan yang sama dengan ulang tahun mereka.
Program ini bertujuan untuk mendeteksi kondisi kesehatan sejak dini dan mencegah penyakit serius melalui langkah preventif.
Sekretaris Daerah Solok Selatan, Syamsurizaldi, mengatakan bahwa program ini merupakan "kado ulang tahun" dari pemerintah bagi masyarakat yang ingin memastikan kesehatannya tetap terjaga.
"Pemeriksaan kesehatan gratis ini memanfaatkan momentum ulang tahun sebagai pengingat bagi individu untuk melakukan deteksi dini terhadap berbagai kondisi kesehatan yang berpotensi berkembang menjadi penyakit serius," ujar Syamsurizaldi, Selasa (18/2/2025).
Baca Juga: KTP Jadi Sakti! Berobat di Padang Cukup Bawa KTP, 100 Hari Janji Wali Kota Fadly
Bisa Diakses Semua Warga, Berlaku 30 Hari Setelah Ulang Tahun
Program ini tersedia di seluruh Puskesmas dan fasilitas kesehatan terdekat bagi masyarakat Solok Selatan.
Pemeriksaan gratis ini berlaku untuk semua usia, mulai dari bayi baru lahir, balita, anak-anak, remaja, dewasa, hingga lanjut usia.
Menariknya, program ini bisa dinikmati oleh semua warga, baik yang memiliki BPJS Kesehatan maupun yang tidak.
Pemeriksaan dapat dilakukan pada hari ulang tahun atau dalam kurun waktu 30 hari setelahnya.
Baca Juga: Pemkab Solok Selatan Akan Sesuaikan RKPD 2025 Imbas Efisiensi Anggaran
"Langkah ini bertujuan untuk mengurangi beban biaya kesehatan kuratif dengan pendekatan preventif. Selain itu, ini juga memperkuat sistem pelayanan kesehatan di Indonesia agar semakin setara dengan negara maju lainnya," jelas Syamsurizaldi.
Pemerintah Dorong Masyarakat Manfaatkan Program Ini
Dengan adanya program ini, pemerintah berharap kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pemeriksaan kesehatan meningkat, sehingga dapat mengurangi angka penyakit serius dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Solok Selatan.
"Saya mengimbau seluruh masyarakat Solok Selatan untuk memanfaatkan kado spesial ulang tahun dari pemerintah ini dengan melakukan cek kesehatan di fasilitas layanan kesehatan terdekat. Dengan begitu, kita bisa menjaga kesehatan sejak dini," tutup Syamsurizaldi.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Tinjau Cek Kesehatan Gratis, Menteri PPPA Temukan Banyak Anak Alami Gangguan Mata Akibat Gadget
-
Cek Kesehatan Gratis Dapat Apa Saja? Periksa Penyakit Jantung, Kanker hingga Gangguan Kejiwaan
-
Pratikno Jadi Menteri Pertama yang Jajal Cek Kesehatan Gratis, Jalani Pemeriksaan Mata, Memori, hingga Stabilitas Kaki
-
Cek Kesehatan Gratis Saat Ulang Tahun, Simak Cara Daftarnya di Sini
-
Cek Kesehatan Gratis Ulang Tahun 2025 Dimulai, Lahir Januari Apa Bisa? Ini Jawabannya
Terpopuler
- 3 Wakil AFF di Piala Asia U-20 2025: Dua Gugur, Satu Lolos ke Perempatfinal
- Tiba di Bali, Cristiano Ronaldo: Love It, Terima Kasih Pak Presiden
- Mengunjungi Gunung Parung yang Diklaim Punya Firdaus Oiwobo, Warga Lokal Bilang Begini
- Komika Mongol Singgung Moral di Hadapan Gibran, Warganet: Contoh Nyata lagi Duduk di Depan
- Danantara Trending, Opini Lawas Dahlan Iskan Beredar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaru Februari 2025, Performa Handal
-
Gratispol Rudy-Seno Diapresiasi, Tapi Fasilitas Pendidikan 3T Tak Boleh Dikesampingkan
-
Di Tengah Efisiensi Anggaran, Pemkab PPU Utamakan Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur IKN
-
Berau Terancam Puting Beliung, BPBD Ingatkan Bahaya Cuaca Ekstrem di Kaltim
-
4 Rekomendasi Laptop Gaming RTX 4060 di Bawah Rp 20 Juta, Terbaik Februari 2025
Terkini
-
Berapa Harga Sepatu Gubernur Mahyeldi dan Wagub Sumbar Vasco Saat Dilantik Prabowo? Asli Produk Lokal Ranah Minang!
-
Polres Tanah Datar Pastikan Mayat Siswi MTSN dalam Karung Korban Pembunuhan, Siapa Pelakunya?
-
Awas! Gunung Marapi Fluktuatif, Erupsi Masih Mengancam
-
Tangis Pilu Ibunda Siswi MTSN Ditemukan Tewas dalam Karung di Tanah Datar: Saya Tidak Rela!
-
Gubernur Sumbar: Program Daerah Harus Sejalan dengan Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden!