SuaraSumbar.id - Ribuan rumah di Kecamatan Batang Kapas dan sejumlah wilayah lainnya di Pesisir Selatan, Sumatera Barat, dilanda banjir pada Jumat (17/1) malam.
Hujan deras yang mengguyur sejak pukul 15.00 WIB menyebabkan banjir dengan ketinggian air mencapai 60 cm di beberapa kawasan.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Pesisir Selatan, Defrisiswardi, menyebutkan bahwa banjir merendam total 1.459 rumah di empat nagari di Batang Kapas, yakni:
- Nagari IV Koto Hilia: 558 rumah
- Nagari Koto Nan Duo IV Koto Hilia: 456 rumah
- Nagari Taluak Tigo Sakato: 430 rumah
- Nagari Sungai Nyalo IV Koto Mudiek: 15 rumah
Selain itu, ratusan rumah di Nagari Painan Selatan, Kecamatan IV Jurai, serta kawasan lainnya seperti Kampung Gunung Bungkuk (Nagari Lumpo) dan Nagari Ampalu (Kecamatan Sutera), juga terdampak banjir.
Baca Juga: Banjir Rendam Jalan Lintas Barat Sumatera, Pengendara Waspada
Hujan deras turut menyebabkan pohon tumbang dan longsor di berbagai lokasi. Pohon tumbang dilaporkan terjadi di Bukit Pulai, Nagari IV Koto Hilir, Kecamatan Batang Kapas, serta Bukit PDAM, Kecamatan IV Jurai. Kejadian ini sempat memutus akses Jalan Lintas Sumatera pada Jumat sore.
"Tim gabungan BPBD, TNI, Polri, dan perangkat nagari sedang membersihkan pohon tumbang. Saat ini Jalan Nasional Padang-Bengkulu baru bisa dilalui kendaraan roda dua," ujar Defrisiswardi.
Sementara itu, longsor dilaporkan terjadi di lima titik di Bukit Pulai. Proses pembersihan longsor masih menunggu alat berat yang dikirimkan oleh Balai Pelaksanaan Jalan Nasional III Padang. Longsor ini menyebabkan terganggunya akses lalu lintas di beberapa ruas jalan utama.
Tim gabungan terus bekerja untuk menangani dampak banjir, pohon tumbang, dan longsor. Warga diimbau tetap waspada terhadap potensi hujan deras yang diperkirakan masih akan berlangsung dalam beberapa hari ke depan. BPBD juga meminta masyarakat yang terdampak untuk melapor guna mendapatkan bantuan lebih lanjut.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Akses Bengkulu-Sumbar Terputus! Pohon Tumbang dan Longsor di Pesisir Selatan Akibat Hujan Deras
Berita Terkait
-
Terpergok Mesum di Masjid, Pria Sesama Jenis Ini Langsung Digelandang Warga ke Kantor Polisi
-
Banjir dan Longsor di Sumbar Renggut 19 Nyawa, 7 Orang Masih Hilang di Pesisir Selatan
-
Polisi Jangan Lemah! Komisi VIII DPR: Usut dan Tindak Pelaku Persekusi Dua Perempuan di Sumbar
-
Dua Wanita Dipersekusi di Pesisir Selatan, Polisi Didesak Segara Tangkap Para Pelaku
-
Pengusaha Ingkar Janji, TBS Petani Pessel Dibeli dengan Harga di Bawah Standar Pemerintah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!