SuaraSumbar.id - Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan jasad Riki Pinaldo (31), korban yang dilaporkan hanyut di Sungai Lubuk Kalam, Nagari Sungai Sirah, Kecamatan Silaut, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat.
Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada hari keempat pencarian, Jumat pukul 11.00 WIB.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Pesisir Selatan, Defrisiswardi, menjelaskan bahwa korban ditemukan sekitar 9 kilometer dari lokasi awal dilaporkan hanyut.
"Korban ditemukan setelah dilakukan pencarian intensif sejak pagi oleh tim SAR Gabungan," kata Defrisiswardi, dikutip hari Jumat (17/1/2025).
Baca Juga: Parah! Ayah di Pesisir Selatan Perkosa Anak Tiri Puluhan Kali, Akhirnya Hamil dan Melahirkan
Setelah ditemukan, jasad korban segera dievakuasi dan dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan oleh pihak keluarga.
Riki Pinaldo bersama tiga temannya baru saja pulang dari ladang dan berusaha menyeberangi Sungai Lubuk Kalam menggunakan rakit.
Saat mencoba mengambil rakit dengan berenang, tiba-tiba debit air sungai meningkat secara mendadak.
"Akibat debit air yang bertambah, korban hilang terbawa arus. Peristiwa ini disaksikan oleh teman-temannya yang langsung melaporkannya kepada pihak berwajib," ujar Defrisiswardi.
Proses pencarian korban dimulai sejak hari pertama dengan penyisiran sepanjang 15 kilometer menggunakan perahu karet.
Baca Juga: Modus Kotak Rokok, Petani Simpan 7 Paket Sabu di Sungai Sirah
Setelah empat hari pencarian, korban akhirnya ditemukan jauh dari lokasi awal hanyut.
Tim SAR Gabungan, yang terdiri dari BPBD, Basarnas, TNI, Polri, dan masyarakat setempat, bekerja keras untuk menemukan korban meskipun medan pencarian cukup sulit.
BPBD Pesisir Selatan mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan saat beraktivitas di sekitar sungai, terutama ketika cuaca tidak menentu.
“Kami meminta masyarakat untuk lebih berhati-hati, terutama jika debit air sungai mulai meningkat,” tegas Defrisiswardi.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Terpergok Mesum di Masjid, Pria Sesama Jenis Ini Langsung Digelandang Warga ke Kantor Polisi
-
Banjir dan Longsor di Sumbar Renggut 19 Nyawa, 7 Orang Masih Hilang di Pesisir Selatan
-
Bocah 12 Tahun Hanyut usai Terpeleset saat BAB di Kali Ciliwung, Muhammad Rizki Belum Ditemukan
-
Polisi Jangan Lemah! Komisi VIII DPR: Usut dan Tindak Pelaku Persekusi Dua Perempuan di Sumbar
-
Dua Wanita Dipersekusi di Pesisir Selatan, Polisi Didesak Segara Tangkap Para Pelaku
Terpopuler
- Kronologi Kasus Raffi Ahmad Digerebek BNN, Dicap Tak Pantas Sandang Utusan Khusus Presiden
- Sindiran Keras Mahfud MD Soal Gelagat Raffi Ahmad: Pejabat Tak Jujur...
- Pengakuan soal Mobil RI 36 Bikin Dongkol, Mahfud MD Sebut Raffi Ahmad Pejabat Tak Jujur: Negara Kok jadi Kampungan
- Anies Pamer Momen Jadi Mahasiswa, Netizen Balas Pakai Foto Kelulusan Jokowi: Wisuda yang Mengubah Sejarah Indonesia
- Mengapa Denny Landzaat Bisa Bahasa Indonesia?
Pilihan
-
Hino Keluhkan Banjir Truk China di Indonesia
-
Manajer Pastikan Arlyansyah dan Figo Dennis Tetap di PSIM Yogyakarta
-
Sadis! Rekonstruksi Tawuran Geng di Pontianak, Usus Remaja Terburai Disabet Celurit 180 cm
-
Cara WNI Pindah Kewarganegaraan Jepang, Ternyata Tidak Serumit Itu!
-
Nasib Pemain Keturunan Rekan Jairo Riedewald, Pulang dari Arab Malah Boncos
Terkini
-
Kronologi Agen AKDP Tikam Rival Hingga Tewas di Depan UNP, Rebutan Penumpang
-
Duel Maut Kernet Travel di UNP, Korban Bersimbah Darah di Trotoar
-
Bermain di Dekat Selokan, Bocah 9 Tahun Hanyut di Padang
-
Banjir Rendam Jalan Lintas Barat Sumatera, Pengendara Waspada
-
Akses Bengkulu-Sumbar Terputus! Pohon Tumbang dan Longsor di Pesisir Selatan Akibat Hujan Deras