SuaraSumbar.id - Calon Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi, melanjutkan agenda kampanyenya dengan mengunjungi Pasar Batang Kapas di Kabupaten Pesisir Selatan, pada Senin (14/10/2024) pagi.
Dalam kunjungan tersebut, Mahyeldi mendengarkan langsung berbagai keluhan dan aspirasi dari para pedagang setempat.
Salah satu pedagang, Lina, menyampaikan bahwa aktivitas jual beli di Pasar Batang Kapas sangat sepi, sering kali hanya terjadi satu kali transaksi dalam sehari.
Menurutnya, kondisi ini berlangsung hampir setiap hari, kecuali pada hari Senin saat ada kegiatan pasar mingguan.
"Kadang sehari hanya sekali jual beli, Pak. Hari-hari biasa sepi, pedagang pada pulang siang," kata Lina kepada Mahyeldi.
Lina juga berharap pasar pagi yang berada di beberapa titik, seperti di Simpang Pinang, bisa dipindahkan ke Pasar Batang Kapas untuk meningkatkan jumlah pembeli di sana.
"Kalau pasar pagi itu dipindahkan ke sini, mungkin Pasar Batang Kapas bisa ramai lagi, Pak," harap Lina.
Menanggapi hal ini, Mahyeldi berjanji akan menyampaikan keluhan tersebut kepada Bupati Pesisir Selatan dan berupaya memberikan bantuan sesuai dengan kewenangannya.
"Terima kasih atas informasi dan masukannya, Bu. InsyaAllah akan kita sampaikan ke Bupati nanti," ucap Mahyeldi.
Baca Juga: Fitnah atau Fakta? Calon Bupati Pessel Tuding Mantan Wabup Danai Demo Tuntut Eksekusinya
Mahyeldi juga menegaskan komitmennya dalam mendukung UMKM dan pedagang pasar, karena menurutnya sektor ini sangat penting bagi perekonomian masyarakat dan ketersediaan bahan pokok.
"Saya bersama Vasko Ruseimy sangat konsen terkait hal ini, dan kunjungan ini memberikan masukan langsung untuk menentukan kebijakan ke depan," jelasnya.
Sebagai bentuk dukungannya, Mahyeldi juga memborong beberapa dagangan dari para pedagang di pasar tersebut, sebagai aksi kepedulian untuk meringankan beban mereka yang kesulitan dalam menjalankan usaha.
Kunjungan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam memperbaiki kondisi pasar dan meningkatkan aktivitas ekonomi di Pasar Batang Kapas, Pessel.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Fitnah atau Fakta? Calon Bupati Pessel Tuding Mantan Wabup Danai Demo Tuntut Eksekusinya
-
Konflik Agraria di Sumbar: Mahyeldi Janji Bentuk Dinas Pertanahan dan Perkuat Peran Adat
-
Program Mangkrak, Mahyeldi Dicecar Pertanyaan Tajam di Acara BEM Unand
-
Sumbar di Tangan Perempuan? Mahyeldi Vs Epyardi Paparkan Visi Pemberdayaan
-
'Jalan Rusak dan Banjir Merata di Sumbar!', Mahasiswa Unand Cecar Cagub Mahyeldi
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Optimisme Jangka Panjang: BRI Kembali Siapkan Buyback Saham di Tengah Kinerja Keuangan yang Solid
-
Polisi Tangkap Pria Pemeras Petugas Parkir di Pasar Ateh Bukittinggi
-
QRIS BRI Mudahkan Transaksi di FLOII Expo 2025, Dukung Inklusi Keuangan di Sektor Holtikultura
-
CEK FAKTA: BGN Benarkan Baki Program MBG Mengandung Lemak Babi, Benarkah?
-
USS 2025 Presented by BRImo Hadir dengan Wajah Baru, Perluas Konsep Jadi Curated Lifestyle Market