SuaraSumbar.id - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Pariaman, Riswan, mengungkapkan bahwa hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan resmi terkait surat cuti di luar tanggungan negara bagi istri Pasangan Calon (Paslon) yang ikut berkompetisi dalam Pilkada Kota Pariaman 2024 dan berstatus sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).
Lebih dari dua pekan setelah kampanye dimulai, belum ada informasi tertulis dari pihak Paslon terkait pengajuan cuti tersebut.
“Kami sudah mengirimkan surat himbauan kepada pasangan calon, namun hingga kini kami belum mendapatkan laporan tertulis apakah pasangan calon mengajukan cuti di luar tanggungan negara atau tidak,” ujar Riswan saat ditemui di kantornya, Kamis (10/10/2024).
Meski cuti di luar tanggungan negara bagi ASN yang pasangannya ikut dalam Pilkada bukan merupakan kewajiban, Riswan tetap menghimbau agar langkah tersebut dilakukan guna menghindari potensi penyalahgunaan wewenang oleh ASN yang bersangkutan. Menurutnya, status sebagai ASN membuka peluang terjadinya pelanggaran yang cukup signifikan.
Baca Juga: Banjir Setinggi Dada, Warga Ulakan Tapakis: Kami Mohon Normalisasi Sungai!
“Ini memang pilihan, namun kami tetap menghimbau agar cuti diambil karena potensi penyalahgunaan jabatan cukup terbuka lebar,” jelas Riswan.
Bawaslu Kota Pariaman juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam mengawal proses Pilkada agar berjalan sesuai aturan.
Riswan menegaskan bahwa pihaknya siap menerima laporan jika ada pelanggaran yang dilakukan oleh pasangan calon maupun istri Paslon yang merupakan ASN. Pihaknya berjanji akan menindaklanjuti setiap laporan yang masuk.
“Sampai saat ini kami belum menemukan pelanggaran. Namun, kami mengajak masyarakat untuk melaporkan jika ada pihak yang dilarang terlibat dalam kampanye, dan kami pasti akan menindaklanjutinya,” tegasnya.
Diketahui, dari tiga pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pariaman, beberapa nama istri calon berlatar belakang sebagai ASN.
Baca Juga: Bawaslu Agam Gagalkan 24 Kampanye Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Tanpa STTP
Di antaranya, istri calon Wali Kota Genius Umar dan Yota Balad yang tercatat sebagai ASN di Pemko Pariaman, istri calon Wali Kota Mardison Mahyuddin yang bekerja di Pemkab Padang Pariaman, serta istri calon Wakil Wali Kota Bahrul Anif yang tercatat sebagai ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Dana Kampanye Pilkada DKI dari Judi Online? Bawaslu Didesak Usut Tuntas
-
Curigai Prabowo Lolos Sanksi Bawaslu soal Dukungan ke Ahmad Luthfi, Fedi Nuril Colek Pakar: Hari Minggu Presiden Libur?
-
Video Kampanye Prabowo di Pilkada Jateng, Bawaslu: Bukan Pelanggaran!
-
Bawaslu Nyatakan Video Prabowo Kampanyekan Luthfi-Yasin Bukan Pelanggaran
-
Bawaslu Umumkan Hasil Investigasi Sore Ini, Prabowo Bakal Kena Sanksi Video Dukung Ahmad Luthfi?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!
-
Spesifikasi VIVO iQOO Z9X