SuaraSumbar.id - Tragedi terjadi di Pantai Padang pada Senin malam (16/9/2024), ketika seorang siswa kelas 1 Sekolah Dasar dilaporkan hilang terseret ombak saat sedang berenang bersama teman-temannya.
Korban yang bernama Fadil (6), warga Jalan M Djamin, Kota Padang, hanyut terbawa arus kuat di kawasan Pantai Padang, tepatnya di depan lapangan futsal Taman Budaya, Jalan Samudera, Kelurahan Belakang Tangsi, Kecamatan Padang Barat.
Hingga saat ini, tim gabungan dari BPBD dan Basarnas Kota Padang masih terus berupaya mencari korban yang hilang.
Berdasarkan keterangan Kepala Pelaksana BPBD Kota Padang, Hendri Zulviton, kejadian bermula saat korban bersama lima rekannya mandi di pantai.
"Menurut informasi yang kami dapat di lapangan, korban sedang mandi bersama lima orang rekannya. Namun, karena kondisi ombak yang besar, empat rekannya berhasil selamat, sementara Fadil terseret ke tengah laut," jelas Hendri Zulviton.
Meski sempat dilakukan upaya pertolongan oleh masyarakat setempat, derasnya arus membuat korban tidak dapat diselamatkan.
Bahkan, seorang warga yang berusaha menolong korban dilaporkan pingsan dan harus segera dilarikan ke rumah sakit terdekat.
"Salah satu warga yang berusaha memberikan pertolongan sempat pingsan karena kelelahan dan harus dibawa ke rumah sakit," tambah Hendri.
Pencarian korban hingga kini masih dilakukan oleh tim gabungan dari BPBD dan Basarnas, dengan harapan korban bisa segera ditemukan.
Baca Juga: Bocah 6 Tahun Hilang Diseret Ombak Pantai Padang, 2 Penolong Ikut Digulung
Masyarakat diimbau untuk lebih berhati-hati, terutama saat berenang di pantai pada kondisi ombak yang tidak bersahabat.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Bocah 6 Tahun Hilang Diseret Ombak Pantai Padang, 2 Penolong Ikut Digulung
-
Ngeri! Pohon Tumbang Timpa Mobil dan Rumah di Padang, Kerugian Capai Puluhan Juta
-
Hujan Deras dan Angin Kencang Sebabkan Dua Pohon Tumbang di Kota Padang
-
Viral! Sopir Bus di Pungli Rp 50 Ribu Saat Makan Bakso Bakar di Pantai Padang
-
Tugu Gempa Dahsyat 30 September 2009 Kota Padang Dibenahi, Momentum Tingkatkan Kesiapsiagaan Bencana
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
BRI Hadirkan Berbagai Layanan Keuangan dan Program Menarik dalam MotoGP Mandalika 2025
-
Berkat BRI dan Inovasi, Omzet DBFOODS Saat Ini Capai Rp350 Juta per Bulan
-
Sumbar Kebanjiran Duit! Transfer Pusat Tembus Rp 13,87 Triliun, Tapi...
-
Semen Padang FC Makin Terpuruk, Kalah 0-2 dari Persita Tangerang
-
10 Vitamin Lansia Paling Bagus, Tetap Sehat dan Aktif di Usia Senja!