SuaraSumbar.id - =Seorang pria berinisial AR (29) diamankan oleh pihak kepolisian setelah diduga melakukan penganiayaan terhadap istri sirinya, DA (21), di Kota Padang, Sumatera Barat. '
AR ditangkap pada Kamis (15/8/2024) sekitar pukul 16.00 WIB oleh Unit I Tipidum, dibantu Team Opsnal Klewang Sat Reskrim Polresta Padang, di kediamannya di Air Dingin Koto Pagai, Kecamatan Koto Tangah.
Kasi Humas Polresta Padang, Ipda Yanti Delfina, mengungkapkan bahwa AR diduga melakukan penganiayaan dalam beberapa kesempatan.'
Peristiwa pertama terjadi pada Jumat (17/2/2023) di Ikua Koto Pagai, sementara dugaan kedua terjadi pada Kamis (25/5/2023) di Rusunawa Kelurahan Pasie Nan Tigo, Kecamatan Koto Tangah.
Dalam kejadian terakhir, AR diduga memukul korban menggunakan helm ke punggung kiri, serta menggigit tangan korban saat korban berusaha melawan.
Tidak hanya itu, AR juga diduga menyayat lengan kiri korban dengan pisau cutter sebanyak tiga kali, menyebabkan luka serius di bagian tersebut.
Korban yang mengalami luka lebam dan luka sayatan kemudian melaporkan kejadian ini ke Polresta Padang, yang segera melakukan penangkapan terhadap AR.
"Pelaku kami amankan di rumahnya tanpa perlawanan," kata Ipda Yanti Delfina.
Saat ini, AR sedang dalam proses pemeriksaan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.
Baca Juga: Kronologi Suami Aniaya Istri di Padang, Digigit dan Disayat Pisau Cutter
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Kronologi Suami Aniaya Istri di Padang, Digigit dan Disayat Pisau Cutter
-
Aksi Maling Motor di Padang Terekam CCTV, Pelaku Bobol Sepeda Motor dalam Hitungan Detik
-
Parah! Suami di Padang Sayat Lengan Kiri Istri Pakai Pisau Cutter, Punggung Dihajar Helm
-
Tukang Fotokopi di Padang Jadi Raja Pemalsu Dokumen, Raup Jutaan Rupiah Per Hari
-
Korban Tabrak Lari di Sitinjau Lauik Ternyata Petugas Pos Kamling, Polisi Buru Pelaku
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Izin BPR Suliki Gunung Mas Dicabut, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah
-
Ribuan Warga Agam Masih Mengungsi, Dampak Banjir Bandang dan Longsor Belum Tuntas!
-
CEK FAKTA: Tautan Pendaftaran CPNS Dinas Perhubungan 2026 Viral di Medsos, Benarkah Resmi Dibuka?
-
Kondisi Nenek Saudah Penolak Tambang di Pasaman yang Dianiaya, Masih Dirawat di RS
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji