SuaraSumbar.id - Warga Jorong Ladang Laweh, Kenagarian Ladang Laweh, Kecamatan Banuhampu, Kabupaten Agam digemparkan dengan penemuan sesosok mayat pria yang menggantung di sebuah pohon beringin di kawasan pandam pekuburan Kampung Canai, Minggu (11/8/2024) sore.
Menurut Kasi Humas Polresta Bukittinggi, Iptu Marjohan, mayat tersebut ditemukan tergantung menggunakan seutas kabel listrik sepanjang enam meter.
“Korban ditemukan oleh dua saksi yang sedang bertani di sawah mereka. Mereka mencium aroma bau bangkai dan mengikuti sumber bau itu hingga menemukan mayat tersebut tergantung di tepi jurang,” ujar Marjohan pada Senin (12/8/2024).
Saat ditemukan, kondisi mayat sudah membusuk dan sulit dikenali, hanya mengenakan kaos oblong warna coklat muda tanpa celana.
Saksi yang menemukan mayat langsung melapor kepada Wali Jorong, yang kemudian menginformasikan kejadian ini kepada Polresta Bukittinggi dan unit Inafis yang segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Korban kemudian dievakuasi dan dibawa ke RSAM Bukittinggi untuk disimpan sementara di kamar jenazah.
“Kita telah menginformasikan kepada masyarakat setempat tentang penemuan ini, terutama kepada keluarga yang telah kehilangan anggota mereka, Nizwar, yang hilang 13 hari lalu,” tambah Marjohan.
Identifikasi jenazah dan penyebab kematian masih dalam proses penyelidikan oleh kepolisian setempat.
“Kami masih menunggu hasil identifikasi dan sedang menyelidiki penyebab kematiannya,” pungkas Marjohan.
Baca Juga: Dari Ganja Hingga Sabu: 3 Pengedar Narkoba di Agam Dibekuk, 20 Paket Siap Edar Disita
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Dari Ganja Hingga Sabu: 3 Pengedar Narkoba di Agam Dibekuk, 20 Paket Siap Edar Disita
-
Mirip Asli! Masjid Unik Berbentuk Ka'bah Diresmikan di Sumatera Barat
-
Terungkap! Pencuri Tabung Oksigen di Agam Ternyata Jual Barang Curian ke Lubuk Basung
-
Ada Masjid Unik Replika Ka'bah di Kabupaten Agam, Lengkap dengan Hajar Aswad
-
Dalam 24 Jam, Lima Gempa Tektonik Goyang Agam dan Bukittinggi
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Mobil Gran Max Masuk Jurang Kelok Sembilan, Begini Nasib 7 Korban
-
6 Fakta Gas Tertawa Whip Pink dan FOMO Remaja, Psikolog Ungkap Penyebab Ikut-Ikutan
-
4 Sunscreen Murah di Indomaret, Cocok untuk Kulit Berminyak
-
BRI Hadirkan BFLP Specialist 2026, Peluang Karier bagi Fresh Graduate Berprestasi
-
5 Lipstik Drugstore Terbaik 2026, Tahan Lama dan Nyaman di Bibir