SuaraSumbar.id - Pj Wali Kota Padang Panjang, Sonny Budaya Putra, bertemu dengan Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Barat, Barlius, pada Rabu (10/7/2024) untuk membahas solusi atas permasalahan peserta didik baru yang tidak mendapatkan tempat di tiga SMA Negeri di kota tersebut.
Pada pertemuan itu, Sonny didampingi oleh Asisten Administrasi Umum Setdako, Martoni, dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Nasrul.
Terdapat 154 siswa yang tidak dapat tertampung di SMAN 1, SMAN 2, dan SMAN 3 Padang Panjang. Dalam pertemuan tersebut, Sonny menyampaikan harapan agar semua siswa dapat diterima di sekolah-sekolah tersebut.
Barlius mengapresiasi kepedulian dan keseriusan Sonny dalam menangani masalah Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).
Baca Juga: Target Investasi Rp35 Miliar, Padang Panjang Permudah Perizinan Usaha
Menanggapi hal ini, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 1 akan mengadakan pertemuan dengan kepala-kepala sekolah tersebut untuk menginventarisir jumlah siswa baru di tiap rombongan belajar (rombel).
Jika rombel tersebut belum mencapai batas maksimal siswa yaitu 36 orang sesuai Permendikbud, maka siswa yang belum tertampung akan diakomodasi.
Selain itu, juga akan dipertimbangkan pembukaan rombel baru di ketiga sekolah, dengan Pemko siap membantu pengadaan sarana dan prasarana tambahan seperti bangku dan kursi bila diperlukan.
Sonny berharap, “Mudah-mudahan anak-anak ini bisa diterima di tiga sekolah negeri itu, sesuai dengan keinginan orang tua. Besok, Cabdin akan mengadakan rapat dengan tiga kepala SMA untuk menemukan solusi terbaik.”
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: PPDB SMA/SMK di Sumbar Diklaim Lancar, Tak Ada Aduan!
Berita Terkait
-
Menanti Nasib Zonasi di Tangan Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Bertahan, Berubah, atau Dihapus?
-
Nasib PPDB Sistem Zonasi akan Diputuskan pada Februari 2025
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
Wapres Minta Sistem Zonasi Dihapuskan, Apa Tanggapan Masyarakat?
-
Wapres Gibran ke Mendikdasmen: Zonasi Sekolah Harus Dihilangkan!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, 10 Bus Pariwisata di Sumbar Tak Laik Jalan