
SuaraSumbar.id - Panitia PPDB online SMA dan SMK Sumatera Barat (Sumbar) belum menerima masukan atau pun aduan terkait proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) SMA dan SMK di daerah tersebut.
"Prosesnya berjalan dengan baik dan lancar. Hingga proses PPDB online SMA/SMK berakhir, belum ada pengaduan yang masuk ke panitia," Ketua Panitia PPDB online SMA dan SMK Sumbar, Mahyan, Jumat (5/7/2024).
Ia mengatakan, panitia PPDB online membuka ruang bagi masyarakat jika ingin mengajukan pengaduan bila mendapati permasalahan di lapangan.
Ruang untuk pengaduan itu dibuka pada "dashboard" aplikasi PPDB online yang disediakan oleh Dinas Kominfotik Sumbar.
Masyarakat yang ingin mengajukan pengaduan bisa mengirimkannya lewat dashboard PPDB online Sumbar 2024 dengan mencantumkan alamat surel dan nomor kontak. Admin kemudian menyampaikan pengaduan kepada panitia. Jawaban dari panitia akan disampaikan kepada masyarakat yang mengadu lewat surel.
Berdasarkan data dashboar PPDB online Sumbar 2024, sebanyak 82.937 siswa tamatan SMP mendatar untuk masuk dalam SMA dan SMK di Sumbar melalui beragam jalur yang disediakan.
Sementara itu Kepala Perwakilan Ombudsman Sumbar, Yefri Heriani, menyebut pihaknya ikut melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan PPDB online 2024.
"Ada tiga laporan yang masuk ke Ombudsman terkait dengan jalur afirmasi untuk disabilitas yang dinilai tidak secara jelas menginformasikan kuota," ujarnya.
Ia menyebut pengaduan itu sudah ditindaklanjuti dan Dinas Pendidikan Sumbar memastikan mereka akan diterima dengan memastikan hasil asesmen yang menjadi syarat bagi calon peserta didik baru untuk disabilitas. (Antara)
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
-
Kronologi Pemerkosaan Jurnalis Juwita Sebelum Dibunuh, Terduga Pelaku Anggota TNI AL
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
Terkini
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran
-
Harunya Lebaran 2025 di Balik Jeruji: Narapidana Lapas Padang Melepas Rindu dengan Keluarga
-
Lebaran Aman dengan BRI: Hindari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
BRI Berkontribusi dalam Konservasi Laut Gili Matra Melalui Program Menanam Grow & Green
-
Nikmati Keandalan BRImo: Transaksi Tanpa Hambatan Selama Lebaran 2025