Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Selasa, 09 Juli 2024 | 08:37 WIB
ILUSTRASI - Banjir di Kabupaten Dharmasraya. [Dok.Covesia.com]

SuaraSumbar.id - Intensitas hujan tinggi sejak Minggu malam akhir pekan lalu, telah menyebabkan banjir yang merendam permukiman warga di Jorong Kampung Surau, Nagari Gunung Selasih, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya pada Senin (8/7/2024).

Selain merendam rumah-rumah warga, banjir juga menggenangi ratusan hektar kebun karet dan sawit milik warga di Nagari Gunung Selasih.

Babinsa Nagari Gunung Selasih, Pelda Joko Sumarno, membenarkan kejadian tersebut saat dimintai keterangan.

"Selain ratusan hektar lahan sawit dan karet, banjir juga merendam ratusan hektar lahan sawah milik warga," ujar Joko, Selasa (9/7/2024).

Baca Juga: Resahkan Warga, Stockpile Batu Bara di Dharmasraya Dihentikan Paksa!

Ia menjelaskan bahwa lahan sawah yang terendam baru saja ditanami padi oleh warga.

"Untuk sawah baru beberapa bulan tanam dan perkiraan ada sekitar 100 hektare yang terendam banjir," lanjut Joko.

Masyarakat berharap agar setelah kejadian banjir ini, hulu Sungai Batang Pangean dibuatkan bendungan untuk mencegah air meluap ke arah hilir seperti yang terjadi saat ini.

Joko menambahkan bahwa akibat banjir yang merendam kebun milik warga, kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

"Kerugian akibat banjir ini sangat besar, terutama bagi para petani yang baru saja menanam padi dan bagi pemilik kebun karet dan sawit," ungkap Joko.

Baca Juga: Waspada Penipuan! Akun Palsu Bupati Dharmasraya Marak, Modus Iming-Iming Donasi Masjid

Masyarakat kini berharap adanya tindakan cepat dari pemerintah untuk mengatasi masalah banjir ini agar tidak terjadi lagi di masa mendatang.

Kontributor : Rizky Islam

Load More