SuaraSumbar.id - Satpol PP Damkar Kabupaten Agam telah menggelar operasi pemberantasan penyakit masyarakat, dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, pada Minggu (16/6/2024) malam.
Operasi ini berhasil mengamankan puluhan botol minuman keras dan tiga liter tuak.
Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Satpol PP Damkar Agam, Yul Amar, mengatakan bahwa operasi tersebut dilakukan di beberapa lokasi di Kabupaten Agam, termasuk di sebuah lokasi pesta pernikahan di Kecamatan Ampek Nagari.
"Kami menemukan dan mengamankan 24 botol minuman keras berbagai merek dan tiga liter tuak dari sebuah warung di Kecamatan Lubuk Basung," ungkap Yul Amar di Lubuk Basung, Senin (17/6/2024).
Baca Juga: Ritual Unik Idul Adha: Sapi Dimandikan, Dipakaikan Baju, Lalu Dipukul 7 Kali Sebelum Disembelih
Semua barang bukti tersebut kemudian diamankan ke Markas Komando Satpol PP Damkar Agam untuk proses lebih lanjut.
Menurut Yul Amar, operasi ini melibatkan puluhan anggota dan bertujuan untuk menjaga ketertiban dan ketenangan masyarakat, khususnya selama perayaan Idul Adha.
Operasi juga menyasar aktivitas di beberapa hotel dan kegiatan sosial lainnya, termasuk pesta perkawinan dan acara pemuda, dengan fokus pada pencegahan konsumsi minuman keras dan tindakan negatif lainnya.
"Kami melakukan penyisiran di berbagai lokasi untuk memantau aktivitas warga. Kali ini, kami tidak menemukan pasangan ilegal atau artis sawer dalam operasi ini," lanjut Yul Amar.
Petugas Satpol PP Damkar Agam juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam melindungi anak-anak dan remaja dari pengaruh minuman keras dan hal-hal negatif yang dapat merusak generasi penerus bangsa.
Baca Juga: Semangat Berkurban Warga Padang Membara, Hewan Kurban Tembus 8.047 Ekor
Yul Amar menambahkan, "Kami mengapresiasi dukungan dari tokoh masyarakat, tokoh adat, dan tokoh agama yang turut serta menjaga lingkungan dari perbuatan maksiat dan negatif lainnya."
Operasi ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Satpol PP Damkar Agam untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama saat perayaan dan hari besar keagamaan.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Ritual Unik Idul Adha: Sapi Dimandikan, Dipakaikan Baju, Lalu Dipukul 7 Kali Sebelum Disembelih
-
Semangat Berkurban Warga Padang Membara, Hewan Kurban Tembus 8.047 Ekor
-
Daging Kurban Keras? Ini Rahasia Mengolahnya Jadi Empuk dan Lezat
-
Seribu Sapi dan Seratus Kambing di Bukittinggi Bakal Dikurbankan Besok
-
Salat Idul Adha di Padang Panjang Digelar Besok, Berikut Lokasinya
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Ini Daftar Nominasi Pemain Terbaik dan Penghargaan BRI Liga 1 2024/2025
-
Rekomendasi Mobil Bekas Rp20 Jutaan: Vibes Jadul Terasa, Muat Banyak Keluarga
-
Sri Mulyani Ungkap Program Efisiensi Anggaran Prabowo Berlanjut Hingga 2026
-
Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
-
Belum Tentu Stefano Lilipaly, Menebak Pengganti Ragnar Oratmangoen di Timnas Indonesia
Terkini
-
Nomor HP Kamu Beruntung! Dapat Saldo Gratis Ratusan Ribu, Klaim 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru!
-
Hari Kebangkitan Nasional Jadi Momentum Refleksi BRI untuk Terus Berkontribusi Membangun Bangsa
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!
-
BRI Cetak Rekor, Portofolio Keuangan Berkelanjutan Capai Rp796 Triliun