SuaraSumbar.id - Survei terbaru yang dirilis oleh Katadata menunjukkan bahwa Mahyeldi memimpin dalam preferensi keterpilihan sebagai calon Gubernur Sumatera Barat untuk periode 2024-2029.
Dalam survei yang diumumkan pada Jumat, 7 Juni 2024, Mahyeldi berhasil mengumpulkan dukungan sebesar 38,3 persen dari responden.
Survei ini melibatkan 1.047 responden yang tersebar di berbagai wilayah Sumatera Barat, dengan pengumpulan data dilakukan secara online dari tanggal 3 hingga 9 Mei 2024.
Metode yang digunakan adalah non-probability sampling dengan tingkat kepercayaan 95% dan margin of error sekitar 1,1%.
Baca Juga: Menyapa Daerah Terisolasi, 'Tebar Qurban 2024' Sumbar Jangkau Wilayah 3T
Dalam hasil survei tersebut, Andre Rosiade menduduki posisi kedua dengan perolehan 29,2 persen, signifikan di atas Mulyadi dari partai Demokrat yang mendapatkan 7,8 persen.
Sementara itu, Audy Joinaldy dan Fadly Amran masing-masing mendapatkan 5,0 persen dukungan, dan Ganefri serta Epyardi Asda sama-sama mendapat 3,3 persen.
Benny Utama hanya memperoleh 3,1 persen, sedangkan kandidat lainnya mendapatkan total 1,7 persen dukungan. Survei ini juga menunjukkan bahwa mayoritas responden adalah pria, yang mencapai 60,7 persen, sementara wanita adalah 39,3 persen.
Hasil survei ini menunjukkan keunggulan Mahyeldi dalam persaingan awal menuju kursi gubernur, memberikan gambaran awal tentang dinamika politik yang akan terjadi menjelang Pemilihan Gubernur Sumatera Barat 2024. Kandidat-kandidat lain akan perlu bekerja lebih keras untuk menarik dukungan dari pemilih jika ingin bersaing dengan Mahyeldi.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Gerindra Sumbar Berbagi 73 Sapi Kurban ke Daerah Pelosok, Sesuai Perintah Prabowo
Berita Terkait
-
Menyapa Daerah Terisolasi, 'Tebar Qurban 2024' Sumbar Jangkau Wilayah 3T
-
Gerindra Sumbar Berbagi 73 Sapi Kurban ke Daerah Pelosok, Sesuai Perintah Prabowo
-
Gerindra Sumbar Berbagi 73 Sapi Kurban ke Daerah Pelosok, Seusai Perintah Prabowo
-
Siapa Cawagub Epyardi Asda? 3 Nama Ini Mencuat, Salah Satunya Rektor UNP?
-
PKS Goda Milenial: Siap Dampingi Mahyeldi di Pilgub Sumbar 2024?
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!
-
BRI Cetak Rekor, Portofolio Keuangan Berkelanjutan Capai Rp796 Triliun
-
Damkar Ungkap Kebakaran di Pabrik Karet di Padang Sulit Dipadamkan: Karet Mentah
-
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Api Tak Kunjung Padam