SuaraSumbar.id - Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi sejak sore hari mengakibatkan banjir bandang melanda Nagari Sungai Manau, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) pada Senin (13/5/2024).
Akibat banjir bandang ini, akses satu-satunya menuju Nagari Sungai Manau terputus karena dihantam aliran air yang deras.
Pasca banjir surut, banyak kayu dan batu besar berserakan sepanjang jalan masuk ke Nagari Sungai Manau, menghambat pergerakan warga.
Adriansyah, seorang warga Nagari Sungai Manau, menyampaikan bahwa pada siang hari setelah kejadian, BPBD Solok Selatan telah melakukan upaya pembersihan jalan.
"Satu alat berat dikerahkan oleh BPBD Solok Selatan untuk mengangkat kayu dan batu besar di jalan," kata dia, Rabu (15/5/2024).
Sebelum alat berat datang, akses ke Nagari Sungai Manau benar-benar tidak bisa dilalui.
"Kami sempat tidak bisa keluar kampung, tapi setelah alat datang baru bisa jalan diakses," kata Adriansyah.
Beberapa warga juga bergotong royong membersihkan sisa-sisa banjir bandang.
"Kemarin warga juga membantu membersihkan material dan mengangkut sepeda motor yang tertimbun," tambahnya.
Adriansyah mengungkapkan bahwa hingga saat ini pembersihan masih berlangsung. "Karena banyak batu dan kayu besar, jadi pembersihan perlu waktu yang lama," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Tornado Dahsyat Landa AS: 7 Tewas, 55 Juta Terancam! Banjir Bandang Mengintai
-
Banjir Bandang Melanda Sukabumi, 91 Ribu Jiwa Terdampak
-
Bekasi Banjir Bandang, KAI Lakukan Rekayasa Operasional KRL
-
Puncak Bogor Porak-Poranda, 7 Jembatan Hancur Diterjang Banjir Bandang
-
Banjir Bandang Susulan Kembali Terjadi di Puncak Bogor, Satu Balita Dikabarkan Jadi Korban
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya