SuaraSumbar.id - Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sumatera Barat (Sumbar) diajak terus membantu sosialisasi Pemilu 2024. Hal itu dilakukan untuk meningkatkan partisipasi pemilih.
Ajakan itu datang dari Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen. Menurutnya, partisipasi pemilih dalam pelaksanaan pesta demokrasi di Sumbar cenderung naik dari masa ke masa.
Pemilu 2029, kata Surya, partisipasi masyarakat pada pemilihan legislatif mencapai 70,46 persen dan 71,10 persen untuk pemilihan presiden. Kemudian Pemilu 2014, partisipasi untuk pemilihan legislatif 70,79 persen dan 65,19 persen untuk pemilihan presiden.
Partisipasi pemilih meningkat pada pemilihan legislatif 2019 dengan angka 78,75 persen dan untuk pemilihan presiden 78,98 persen. Angka partisipasi tersebut tertinggi di Sumbar.
Meski begitu, partisipasi secara umum masih di bawah partisipasi nasional yang saat itu berada di kisaran 81 persen.
“Kita perlu peran publik dalam seluruh tahapan Pemilu untuk meningkatkan partisipasi pemilih. Termasuk peran pemerintah daerah dan ASN-nya. Kampanyekan terus ajakan untuk memilih,” katanya kepada wartawan, Selasa (6/2/2024).
Surya menargetkan partisipasi Pemilu 2024 di angka 82 persen. Dia berharap sumbar mampu mencapai target dimaksud melalui dukungan sosialisasi dari seluruh elemen.
Berita Terkait
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu 2024 Bupati Pasaman Dihentikan Bawaslu, Ini Alasannya
-
Pemain Persikopa Pariaman Jebolan Piala Soeratin U-17 Dipanggil Perkuat Timnas U-20
-
Dihuni Hampir Seribu Napi, Lapas Padang Siapkan 4 TPS Khusus untuk Pemilu 2024
-
Kronologi Penangkapan Harimau Sumatera di Pasaman, Resahkan Warga Sejak Pertengahan Tahun Lalu
-
Kasus Dugaan Korupsi di Kampus Unand, Kejari Padang Periksa 23 Saksi hingga Geledah Ruangan Keuangan Rektorat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan