SuaraSumbar.id - Mantan Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni, meninggal dunia di RSUD Padang Pariaman sekitar pukul 10.00 WIB, Sabtu (28/10/2023).
"Iya, mamak (paman) barusan telah mendahului kita," kata salah seorang keluarga Ali Mukhni, Masrudi Suryanto.
Belum diketahui pasti penyebab wafatnya tokoh masyarakat Sumbar itu. Informasi dari orang dekatnya menyebutkan bahwa Ali Mukhni memiliki riwayat penyakit jantung.
Kabar duka meninggalnya tokoh masyarakat dan politik tersebut tersebar cepat kepada masyarakat, khususnya warga Padang Pariaman.
Baca Juga: Harga Cabai Merah di Pasar Pariaman Tembus Rp 40 Ribu Per Kilogram
Ali Mukhni meninggal dunia dalam usia 67 tahun. Ia pernah 10 tahun memimpin Padang Pariaman pada periode 2010-2015 dan 2016-2021.
Banyak progres pembangunan Padang Pariaman telah dituntaskan Ali Mukhni. Sejumlah proyek pembangunan nasional pun dibawa oleh almarhum ke Padang Pariaman. Seperti Asrama Haji Padang Pariaman, Politeknik Pelayaran Sumbar dan MAN Insan Cendekia Padang Pariaman.
Sedangkan pembangunan tingkat provinsi yang berhasil dibawa ke daerah yaitu di antaranya pembangunan Stadion Utama Sumbar di Kecamatan Lubuk Alung.
Tahun 2020 lalu, Ali Mukhni juga sempat mencalonkan diri sebagai calon wakil gubernur Sumbar bersama Cagub Mulyadi. Namun, ia dikalahkan oleh Mahyeldi-Audi Joinaldy.
Saat ini, almarhum Ali Mukhni juga tercatat sebagai calon anggota DPR RI daerah pemilihan Sumbar II dari Partai Nasdem. (Antara)
'
Baca Juga: Jokowi Bakal Kunjungi Sumbar Rabu Depan, Sambangi Pariaman hingga Kepulauan Mentawai
Berita Terkait
-
Lokasi Temuan Batu Diduga Kekar Kolom di Padang Pariaman Disterilkan dari Penambangan Galian C
-
Pastikan Temuan Diduga Kekar Kolam di Padang Pariaman, Pemprov Sumbar Libatkan Ahli Geologi
-
Jenazah Josi Pelajar Indonesia yang Tewas Dibunuh di Jepang Akhirnya Dipulangkan, Dikubur di Padang Pariaman
-
Nasib Anggota DPRD Padang Pariaman Ketua DPC Demokrat yang Tabrak Bocah hingga Tewas, Berbohong dan Belum Jadi Tersangka
-
Duka Keluarga Josi di Padang Pariaman yang Terpaksa Dirahasiakan dari Sang Nenek Tercinta
Tag
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Warga Padang Panjang Juga Dapat Sapi Kurban Presiden Prabowo, Lebih Besar dari Padang Pariaman!
-
Indonesia Terancam Krisis Pangan, Wakil Ketua Komisi IV DPR Minta Riset Pertanian Seperti Tiongkok!
-
Sapi Kurban Presiden Prabowo untuk Padang Pariaman Hasil Inseminasi Buatan, Beratnya 930 Kg!
-
5 Link DANA Kaget Terbaru 23 Mei 2025, Klaim Cepat-cepat Sebelum Terlambat!
-
Industri Ekspor Terancam Tarif AS, Penguatan Ekonomi Domestik Jalan Satu-satunya!