SuaraSumbar.id - Kasus pembunuhan menggemparkan warga Sawah Liek, Jorong Koto, Nagari Sungai Nanam, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Sumatera Barat (Sumbar). Seorang mertua dilaporkan membacok menantunya sendiri hingga tewas bersimbah darah.
Peristiwa nahas yang dilakukan pria tua berinisial E (61) terhadap korban inisial M (35) itu, terjadi Selasa (22/8/2023) tengah malam.
"Benar, telah terjadi tindak pidana penganiayaan yang mengakibatkan korban meninggal dunia," kata Kapolres Solok, AKBP Muari, membenarkan kasus tersebut, Rabu (23/8/2023).
Peristiwa pembacokan itu terjadi sekitar pukul 22.00 WIB. Pihak kepolisian baru menerima laporan dari warga sekitar pukul 02.00 WIB dini hari Rabu (red_).
"Korban ditemukan sudah meninggal dunia dalam keadaan bersimbah darah," katanya.
Dugaan sementara, pelaku menghabisinya nyawa korban karena sakit hati tidak dihargai. Namun, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait motif pembunuhan sadis itu.
Kapolres menceritakan motif pembunuhan itu. Berdasarkan informasi dan hasil keterangan saksi-saksi, pelaku membacok korban karena sakit hati.
"Pelaku sakit hati karena tidak dianggap sebagai mertua," jelasnya.
Dari informasi, pelaku menghabisi nyawa korban dengan cara membacok bagian kepalanya berkali-kali menggunakan parang. Warga yang mendapati kejadian itu langsung melarikan korban ke Puskesmas Alahan Panjang. Sayangnya, nyawa korban tidak tertolong dan meninggal dunia.
"Pelaku sudah kami tahan dan tengah menjalani pemeriksaan," katanya.
Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 338 Jo 354 KUHPidana.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Tiga Aliran Silek dari Solok Selatan Bakal Tampil di Festival Silat Nusantara 2023, Silek Luncua hingga Kumango
-
Cinta Segitiga di Desa Batu Putih OKU, Menantu Tewas Dibacok Mertua, 2 Kritis
-
Sengkarut Tanah Ulayat, Ratusan Masyarakat Kaum Bendang Alahan Panjang Demonstrasi di DPRD Kabupaten Solok
-
DPT Pemilu 2024 Kabupaten Solok Capai 287.151 Orang, Pemilih Terbanyak di Lembah Gumanti dan Kubung
-
Throwback Crime Story: Pembunuhan Sadis Sisca Yofie, Berawal dari Rambut Dijambak Saudara
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
Terkini
-
Wanita Hamil Tujuh Bulan Ditangkap Edarkan Sabu di Pesisir Selatan Sumbar
-
Kecelakaan Kereta Minangkabau Ekspres Vs Avanza di Padang, Mobil Terseret Sejauh 200 Meter
-
Polresta Padang Kandangkan 140 Motor dalam Razia Balap Liar, Knalpot Brong dan STNK Target Utama!
-
Gunung Marapi Erupsi 46 Detik, Ancaman Lahar Dingin Tetap Mengintai!
-
Sumbar Lawan Karhutla: 10 Ton NaCl Diterbangkan BMKG untuk Hujan Buatan!